Di laman resmi PSG, kostum Messi dijual dengan harga 107,99 euro atau sekitar Rp 1,8 juta. Akan tetapi media-media Eropa menyebutkan bahwa penjualan itu telah dihentikan karena PSG kehabisan stok. Kostum Messi terjual habis hanya dalam waktu 20 menit saja.
Sementara itu meningkatnya fans PSG yang terus meroket menjadi sebuah keberuntungan bagi klub raksasa Prancis ini, mengingat hal tersebut sangat berdampak siginifikan bagi kemajuan sebuah klub.
Penjualan Jersey PSG atas nama Messi lengkap dengan Nomor Punggung 30, yang beberapa hari viral di media sosial, dan para fans PSG sempat mengular alias antre untuk membeli Jersey sang Mega bintang itu, meski harganya 107,99 Uero atau setara dengan 1,8 juta rupiah.
Harga yang cukup fantastis bagi para fans dan pencinta bola, dan hal tersebut tidak hanya berdampak pada PSG saja, namun fans Messi di seluruh dunia pun juga tidak ingin ketinggalan untuk memiliki Jersey Sang Mega Bintang tersebut.
Sementara di lansir dari tempo.co, Jersey Messi dengan nomor Punggung 30 itu, di Indonesia para pedagang Jersey Messi mematok harga, 2,2 juta, artinya jauh lebih mahal lagi, dengan memanfaatkan ketenaran Messi yang terus menjadi sorotan di dunia sepak bola.
Antusiasme fans PSG maupun fans Messi di seluruh dunia ini, tentu dimanfaatkan sedemikian rupa untuk meraih keuntungan yang melimpah dari penjualan Jersey.
Sehingga tidak menutup kemungkinan momentum kepindahan Messi ke PSG ini, banyak di manfaatkan oleh para pedagang Jersey di dunia untuk meraup keuntungan sebanyak-banyaknya.
Meski harga Jersey yang cukup mahal itu, justru penjualannya laris manis, tidak banyak di klubnya saja, namun juga di seluruh dunia, termasuk di Indonesia Jersey Messi ini sampai di bandrol dengan harga 2,2 juta rupiah.
Kepindahan Messi ke PSG telah berdampak luar biasa, terutama bagi para pedagang Jersey yang bisa meraup keuntungan sampai jutaan rupiah dengan memanfaatkan Jersey baru sang Mega bintang.
Bahkan penjual Jersey La Pulga yang terpajang di Tokopedia membandrolnya dengan harga yang cukup fantastis.