Tomira: Toko Milik Rakyat atau Pejabat?
Timbul pertanyaan besar, apakah Tomira benar-benar milik rakyat? Atau hanya proyek yang terlihat ramah UKM tapi sebenarnya hanya memberikan nama baru pada Alfamart dan Indomaret? Faktanya, Tomira tetap bekerja sama dengan dua raksasa minimarket tersebut. Jadi, kalau Anda melihat Tomira, sebenarnya itu adalah Alfamart atau Indomaret yang "berganti kostum."
Meski ada niat baik di balik kebijakan ini, dampaknya ternyata tidak semanis slogannya. Banyak yang merasa Tomira lebih mirip Toko Milik Pejabat daripada Toko Milik Rakyat. Bukan karena ada korupsi atau semacamnya, tapi karena keberadaannya justru dianggap lebih menguntungkan pihak besar ketimbang benar-benar memberdayakan rakyat kecil.
Culture Shock di Tengah Perjalanan
Buat saya, Tomira ini jadi semacam kejutan budaya. Di Kebumen, Alfamart dan Indomaret adalah raja jalanan. Di Jogja, mereka ibarat pasangan sejoli yang selalu ada di setiap lampu merah. Tapi di Kulon Progo, mereka menghilang seperti ditelan bumi, digantikan oleh Tomira.
Namun, di balik semua itu, Tomira adalah pengingat bahwa tidak semua daerah harus mengikuti arus kapitalisme yang sama. Kulon Progo mencoba melawan, meskipun perjuangan ini tak sepenuhnya mulus.
Pelajaran dari Tomira
Perjalanan saya melintasi Kulon Progo selalu memberi banyak pelajaran. Salah satunya, tentang pentingnya melindungi produk lokal dan tradisional di tengah gempuran pasar modern. Meski Tomira bukan solusi sempurna, ide ini tetap mengajarkan bahwa perubahan harus dimulai dari langkah kecil.
Di sisi lain, masyarakat juga butuh lebih dari sekadar simbol. Kalau memang ingin memberdayakan UKM, perlu kebijakan yang lebih konkret, misalnya memberikan ruang lebih luas untuk produk lokal atau mengatur harga supaya lebih kompetitif.
Jadi, kalau suatu hari nanti anda melewati Kulon Progo dan merasa heran karena tidak menemukan Alfamart atau Indomaret, jangan bingung. Singgahlah di Tomira. Nikmati culture shock-nya, sambil belajar sedikit tentang bagaimana sebuah kabupaten kecil mencoba mempertahankan identitas di tengah dunia yang semakin seragam.
Artikel ini adalah hasil perjalanan bolak-balik Kebumen-Jogja dengan sedikit banyak lamunan di tengah jalan. Kalau Anda punya cerita serupa, silakan berbagi di kolom komentar!