Pamitan ke Tempat Pengajian Anak-Anak
Mahasiswa KKN juga menyempatkan diri untuk pamitan ke tiga tempat pengajian anak-anak yang rutin mereka kunjungi. Sebagai bentuk terima kasih, mahasiswa memberikan cendramata kepada pemilik rumah sekaligus pengasuh anak-anak.
Hadiri Acara Kemping dan Pagelaran Seni
Sebagai penutup rangkaian kegiatan, mahasiswa KKN turut serta dalam acara kemping yang diadakan di Kecamatan Tanjung Siang. Selain menikmati suasana alam, mahasiswa juga menyaksikan pagelaran seni wayang golek yang menjadi hiburan tersendiri.
Selama pelaksanaan KKN, mahasiswa KKN 442 telah memberikan kontribusi yang berarti bagi masyarakat Desa Pakuhaji. Harapannya, hubungan baik yang telah terjalin dapat terus terjaga.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H