Harus diakui, tidak ada tulisan yang tidak ada pembacanya. Setiap tulisan akan menemukan pembacanya sendiri. Memang tingkat keterbacaan itu penting, tapi yang lebih penting dari itu adalah kualitas tulisan itu sendiri.
Kadang sering menemukan banyak tulisan yang bagus, namun rendah tingkat keterbacaannya. Bisa saja itu dikarenakan judulnya yang kurang menarik, atau juga bisa saja disebabkan oleh faktor yang lainnya.
Jujur saja, sampai saat ini saya belum menemukan formulasi khusus dalam membuat judul tulisan. Tapi saya juga tidak terlalu ingin mengikuti formulasi pemilihan judul yang sudah ada, karena takut terjebak pada pola penulisan judul yang sama.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H