Mohon tunggu...
aisya rahma
aisya rahma Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa S1 prodi PGSD

berisi kegiatan yang berlangsung selama perkuliahan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mengembangkan Program Literasi di Sekolah Dasar

5 Juni 2023   23:50 Diperbarui: 6 Juni 2023   00:15 492
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Program kedua yaitu Pelestarian Lingkungan. Pada tahapan pembiasaan sekolah melaksanakan kegiatan penghijauan yang dimulai dari lingkungan sekolah yang di lakukan oleh warga sekolah. Dalam kegiatan ini peserta didik di bagi menjadi beberapa kelompok, masing masing kelompok memiliki tanaman untuk di jaga dan diawat. Pada tahap pengembangan peserta didik dapat menjaga dan merawat tumbuhan seperti: bunga mawar, bunga melati, kunyit, seledri, dan lain lain. Pada tahap pembelajaran ketika proses pembelajaran IPA mengenai materi pertumbuhan dan pekembangan tumbuhan guru meminta hasil laporan dari kegiatan tersebut.

  • Literasi Numerasi

Program pertama yaitu Mari Melakukan Pengamatan. Pada tahapa pembiasaan Peseta didik menuliskan berapa banyak teman dikelas yang menggunakan sepada, sepeda motor, mobil, angkutan umum atau jalan kaki. Pada tahap pengembangan peserta didik membuat data dari hasil pengamatan tersebut dan memperkirakan jarak dan waktu tempuh dengan alat transportasi yang berbeda-beda. Pada tahap pembelajaan kegiatan ini dapat di implamentasikan pada mata pelajaran matematika mengenai materi jarak dan waktu.

Program kedua yaitu Mari Mendata. Pada tahapan pembiasaan sebelum proses pembelajaran peserta didik bernyanyi dan menyebutkan angka dari 1-10, dan membaca pekalian. Pada tahap pengembangan sekali sebulan guru mengajak peserta didik untuk mengukur tinggi badan dan berat badan siswa dan mencatatnya di buku tulis Matematika lalu dimasukkan kedalam tabel. Pada tahap pebelajaran pada materi penyajian data peserta didik bisa membuat tabel penyajian data.

  • Literasi Finansial

Program pertama yaitu Market Day. Pada tahapan pembiasaan Pihak sekolah mengadakan kegiatan bazar seperti menjual makanan, minuman dan lain lain, kegiatan ini melibakan tiap tiap kelas, kegiatan ini dapat dilaksanakan pada akhir semester. 

Pada tahap pengembangan sesudah melaksanakan kegiatan bazar peserta didik dapat menuliskan laporan dari kegiatan berjualan bersama teman sekelas, laporan tersebut berisikan berapa pendapatan yan didapatkan peserta didik, dan berapa kerugian maupun keunungan yang didapat peserta didik. Selain itu peserta didik menuliskan list harga harga jualan mereka. Pada tahap pembelajaran penerapan pada proses pembelajaran yaitu mengenai kegiatan ekonomi, dengan adanya literasi finansial ini akan membuat siswa terbiasa akan kegiatan.

            Program kedua yaitu Menabung. Pada tahapan kegiatan menabung yang rutin dilaksanakan setiap minggu, yaitu setiap hari peserta didik di biasakan menyisihkan uang jajannya untuk nantinya di tabung tiap hari Kamis. Pada tahap pengembangan guru menyediakan buku tabungan yang nantinya akan diberikan kepada peserta didik, kemudian guru membuat laporan mengenai uang tabungan peserta didik yang nantinya akan digunakan untuk hal hal yang behubungan dengan kelas. Pada ahap pembelajaran guru menjelaskan peningnya menabung, mengajarakan cara berhemat dan memberikan edikasi tentang pengolahan uang.

Program ketiga yaitu Kegiatan Kewirausahaan. Pada tahapan pembiasaan yang dilakukan untuk melatih jiwa kewirausahaan di Pendidikan yaitu dapat mengarahkan peserta didik pada karakteristik kewirausahaan itu sendiri. Pada tahap pengembangan guru mengajarkan peserta didik dapat menabung dan menghemat untuk melatih pengelolahan uang. Pada tahap akhir yaitu tahapan pembelajaran guru melatih peserta didik dalam memecahkan masalah melalui pembelajaan, guru jua dapat mengarahkan siswa unuk mengeksporasi sebuah masalah dan meminta peserta didik untuk mencari solusi dari masalah tersebut.

Program yang terakhir yaitu Belajar Pintar. Pada tahapan pembiasaan guru mengenalkan peserta didik dengan nilai nilai mata uang kepada peserta didik, membuat rencana belanja, termasuk memahami mengenai kebutuhan dan keinginan, serta membandingkan harga barang. Pada tahap pengembangan guru mengajak peserta didik untuk berkunjung kepasar tradisional atau supermarket, disana peserta didik dapat berbelanja sesuai dengan list kebutuhan masing masing. Pada tahap pembelajaran guru mengenalkan nilai nilai mata uang kepada peserta didik hal ini merupakan bagian dari pelajaran yang sangat penting sebagai pengenalan dasar ekonomi sejak dini.

  • Literasi Budaya-Kewaganegaraan

Program pertama yaitu Wonderful Of Indonesia. Pada tahapan pembiasaan guru menyediakan bahan bacaan tentang budaya dan kewarganegaraan disekolah yan akan bibaca oleh peserta didik. Kegiatan program ini dilakukan peseta didik selama 15 Menit setiap hari agar anak peserta didik dapat terbiasa dalam membaca dan menela budaya budaya melalui bacaan tersebut. 

Pada tahapan pengembangan disini peserta didik melakukan kunjungan ketempat tempat wisita yang memiliki nilai nilai budaya seperti Istana Siak Sri Indrapura, Taman Budaya Provinsi Riau dan tempat tempat yang memiliki nilai budaya, selain itu di akhir semester sekolah bisa mengadakan pentas seni yang menampilkan keberagaman budaya budaya yang ada di Indonesia. Selanjutnya pada tahap pembelajaran guru memberikan pemahaman atau pembelajaran yang lebih mendalam kepada peserta didik menenai keberagaman suku, bangsa, bahasa, adat istiadat, dan kebudayaan di Indonesia.

Program kedua yaitu Penguatan Pendidikan Karakter. Tahapan pembiasaan sebelum melakukan proses pembelajaran peserta didik di anjurkan unuk menyanyikan lagu Indonesi Raya dan lagu-lagu Nasional lainnya. Pada tahap pengembangan peserta didik menerapkan contoh contoh bentuk kewajiban sebagai pelajar dan warganegara yang baik. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun