Mohon tunggu...
AISYAH HUMAIRA
AISYAH HUMAIRA Mohon Tunggu... Wiraswasta - Founder Aicha Kitchen

Cooking & Photography

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Kediri Pehneur2023: Pemerintah Kota Kediri Ciptakan 125 Calon Crazy Rich Muda Kota Kediri

4 Oktober 2023   09:58 Diperbarui: 4 Oktober 2023   10:14 336
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

 Pemerintah Kota Kediri di bawah kepemimpinan Bapak Abdullah Abu Bakar telah berkomitmen untuk mendukung pertumbuhan bisnis dan kewirausahaan di wilayah Kota Kediri. Salah satu langkah konkret dalam mendukung Usaha Mikro Kecil Menengah adalah penyelenggaraan Inkubasi Bisnis Kediri Pehneur 2023. Event yang berlangsung pada tanggal 25-27 September 2023 dan diadakan di Hotel Lotus Garden ini menandai langkah progresif dalam menciptakan ekosistem bisnis yang berkelanjutan di Kota Kediri.

Program Kediri Pehneur 2023 adalah salah satu program unggulan yang pertama kali hadir di Kota Kediri. Tujuannya adalah untuk memberikan dukungan, pelatihan, dan mentorship kepada calon wirausaha muda dan pengusaha muda yang bersemangat. Harapannya Acara ini mampu menciptakan sejumlah wirausaha sukses yang berkontribusi positif pada perekonomian Kediri dan membantu mengurangi tingkat pengangguran di kota ini.

Dokumentasi Kediri Pehneur 2023
Dokumentasi Kediri Pehneur 2023

            Pada tanggal 25-27 September 2023, 125 peserta yang telah lolos seleksi sesi online berkesempatan untuk bertatap muka dan belajar langsung dengan beberapa mentor terkemuka dan handal baik berasal dari kota kediri maupun nasional. Beberapa mentor tersebut yakni bapak Bambang Priyambodo (Kepala Dinkop UMTK Kota Kediri), Dias Satria (Founder Jagoan Indonesia dan Piknikhub), Dedy Marquis (Training dan Konsultan bisnis), Ekalaya F. Indrayana (Founder Bayleaf.id), Arief Priyono (Founder SK Coffee Lab), Jambronk Deathless (Owner Deathless Empire), Rony Setiyawan (Freepik Company Exclusive Designer), Kejaksaan Negeri Kota Kediri, Arif Bawono (Founder Let’s Play Indonesia), Danis Kirana (Dako Brand and Communication), Rachmat Anggara (CEO Qasir.id), Danar Indra (Founder Carabicara), dan Kurniawan Muhammad (Direktur Jawa POS Radar Kediri) materi yang disampaikan berupa kuliah tamu dan tanya jawab interaktif seputar Customer Motivation, Visual Branding, Digital Marketing, Marketing 4.0. , Legalitas Usaha, Pitching, Bussiness Model Canvas, Leadership dan Komunikasi Bisnis. 

Doc Kediri Pehneur 2023
Doc Kediri Pehneur 2023
DOC KEDIRI PEHNEUR 2023
DOC KEDIRI PEHNEUR 2023

DOC KEDIRI PEHNEUR 2023
DOC KEDIRI PEHNEUR 2023
            Salah satu momen puncak dari Program Kediri Pehneur 2023 adalah kehadiran Walikota Kediri, Bapak Abdullah Abu Bakar. Beliau memberikan sambutan hangat kepada peserta program dan berbagi visinya tentang pengembangan kewirausahaan di Kota Kediri. Beliau berharap dengan adanya program Kediri Pehneur 2023 mampu menghasilkan crazy rich muda di Kota Kediri. Kehadiran Walikota menunjukkan dukungan penuh dari pemerintah kota dalam mendukung inisiatif ini dan memberikan semangat kepada peserta untuk terus berusaha dalam mewujudkan mimpi mereka.

DOC KEDIRI PEHNEUR 2023
DOC KEDIRI PEHNEUR 2023

            Program Kediri Pehneur 2023 memiliki tagline Harmoni Dalam Kolaborasi yang mempunyai arti agar para peserta, pemerintah Kota Kediri, dan para mentor mampu berinteraksi satu sama lain, berbagi ide, dan membangun kolaborasi yang berpotensi menghasilkan proyek bisnis yang sukses.

DOC KEDIRI PEHNEUR 2023
DOC KEDIRI PEHNEUR 2023

            Dengan semangat yang berkobar-kobar, Program Kediri Pehneur 2023 telah berhasil menginspirasi dan mendorong kewirausahaan lokal di Kota Kediri. Dengan dukungan dari mentor-mentor berpengalaman, partisipasi aktif Walikota Kediri, dan semangat para peserta, program ini diharapkan akan terus menjadi motor penggerak pertumbuhan ekonomi dan inovasi di kota ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun