Sepatu, barang yang sudah tidak asing lagi di berbagai kalangan manusia. Dapat dikatakan, sepatu merupakan benda yang setiap hari kita pakai baik untuk pergi ke sekolah ataupun pergi ke kantor.
Berdasarkan perkiraan para ahli sejarah, sepatu dibuat pertama kali pada Zaman Es sekitar 5 juta tahun lalu yang berbahan dasar kulit binatang.
Di pedalaman Missouri, pernah ditemukan sepatu primitif yang diperkirakan sejak 8.000 Sebelum Masehi (SM).
Selain itu di pegunungan Prancis juga ditemukan sepatu dengan perkiraan sejak 3300 Sebelum Masehi (SM).
Pada zaman dulu, sepatu tidak hanya berbahan kulit binatang, ada juga yang berbahan dari rumput ataupun dari semak agar kaki terlindung dari sinar matahari dan juga suhu dingin.
SEJARAH SINGKAT
1800
'Plimsolls', sepatu pertama kali dengan bahan sol karet.
1892Â
Diproduksinya sepatu karet dan kanvas oleh Goodyear dan Perusahaan Sepatu Karet Divisi US Rubber Company. Sepatu tersebut diberi nama 'Sepatu Keds'.
1908
'Converse', sepatu yang cocok digunakan untuk bermain basket hingga menjadikan bola basket sebagai ikom Amerika. Sepatu tersebut diproduksi oleh Converse Shoe Company yang didirikan oleh Marquis M. Converse
1917
'Sneakers', transformasi dari sepatu keds yang dikenal sebagai sepatu atletik pertama. Perubahan nama tersebut dilakukan oleh Henry Nelson McKinnet, pada saat itu menjadi agen periklanan N.W. Acer & Son.
1920
'Adidas', didirikan oleh Adi Dassler. Pada saat itu ia mulai produksi secara home made atau buatan tangan sendiri di saat ini sedang di kamar mandi ibunya tanpa berbagai alat listrik.
Selanjutnya, dikutip dari pinhome.id, "Pada 1923, The All Star memberikan kesempatan pada Chuck Taylor All Star, untuk membuat sepatu bermerek Chucks, Cons, Connies. Sepatu ini terjual lebih dari 744 juta di 144 negara. Pada 1924, Adi dan Rudolph Dassler, dengan bantuan 50 anggota keluarganya, mendaftarkan bisnisnya dengan nama Gebr der Dassler Schuhfabrik di Herzogenaurach, Jerman. Ini menjadi awal berdirinya Adidas seperti sekarang. Lalu, pada 1935, Converse merilis the Jack Purcell dengan logo "Smile" di bagian depan. Sepatu itu menjadi sangat terkenal di Hollywood dan di kalangan anak-anak nakal, namun pada tahun 1930, ketika badminton dan tenis menjadi terkenal, Jack Purcell hanya tinggal sejarah."
Hingga akhirnya bermunculan merk sepatu lain, seperti Puma, Nike, hingga berbagai model sepatu Adidas.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H