Mohon tunggu...
Aiko
Aiko Mohon Tunggu... Mahasiswa - Communication Science's Student

Interest in Media

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Banyu Langit Agro Park: Destinasi Hidden Gem di Magelang Suguhkan Wahana Menarik dan Seru!

17 Juli 2024   15:32 Diperbarui: 17 Juli 2024   15:40 680
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kuliah Kerja Nyata (KKN) Sekolah Tinggi Multimedia "MMTC"  Yogyakarta berkolaborasi dengan Disparpora Kab. Magelang mengulik potensi wisata yang ada di Kab. Magelang untuk mengenalkannya ke khalayak luas. Salah satu potensi wisata yang ada di Kab. Magelang, tepatnya di Desa Kleteran yaitu Wisata Banyu Langit Agro Park.

Banyu Langit Agro Park yang terletak di Jalan Sunan Geseng No. 01, Dusun Janggelan, Desa Kleteran, Kec. Grabag, Kab. Magelang, Jawa Tengah ini menyuguhkan pemandangan yang menyejukkan dari Gunung Andong, Gunung Telomoyo, Gunung Merbabu, dan Gunung Kelir memadukan kesyahduan saat berkunjung kesana.  

Tempat ini juga memberikan pengalaman yang menyenangkan dengan  perpaduan keindahan wisata alam yang  beriringan dengan edukasi lingkungan. Dan menjadi pilihan yang tepat untuk tempat menghilangkan penat dari kesibukan sehari-hari.

Banyu Langit Agro Park ini menyediakan berbagai wahana dan fasilitas yang dapat dinikmati oleh pengunjung mulai dari anak-anak hingga dewasa. 

  • Wahana Air

Wahana air menjadi salah satu spot utama yang dimiliki oleh Banyu Langit Agro Park ini. Adanya 4 kolam renang, yang terdiri dari 3 kolam renang anak-anak dan 1 kolam dewasa. Bagi para pengunjung yang ingin menikmati sejuknya air pegunungan bisa mencoba untuk berenang di Banyu Langit Agro Park.

  • Outbound 

Outbound juga menjadi salah satu spot favorit yang banyak menarik perhatian masyarakat yang berkunjung kesini, terutama rombongan sekolah/rombongan dari luar kota yang ingin mencoba pengalaman outbound yang menyenangkan. Banyu Langit Agro Park menyediakan beberapa paket outbound yang dapat dipilih pengunjung. 

KKN STMM 2024/Suryaputra
KKN STMM 2024/Suryaputra

Banyu Langit Agro Park juga menyediakan lahan camping ground yang bisa digunakan para pengunjung yang ingin mencoba pengalaman berkemah di Banyu Langit Agro Park. 

KKN STMM 2024/Suryaputra
KKN STMM 2024/Suryaputra

Foto : KKN STMM 2024/Suryaputra
Foto : KKN STMM 2024/Suryaputra
  • Flying Fox 

Wahana flying fox juga menjadi salah satu wahana yang menarik daya tarik para pengunjung, dengan pemandangan alam yang menyejukkan dan menyegarkan dari ketinggian. Bisa menjadi pilihan untuk dicoba apabila berkunjung ke Banyu Langit Agro Park. 

KKN STMM 2024/Suryaputra
KKN STMM 2024/Suryaputra
  • Terapi Ikan

Terdapat 1 kolam khusus yang disediakan oleh Banyu Langit Agro Park sebagai fasilitas terapi ikan. Para pengunjung yang ingin merelaksasi tubuhnya juga bisa mencoba salah satu fasilitas gratis yang disediakan ini.

  • Panen Alpukat 

Para pengunjung yang ingin mencoba pengalaman yang berbeda, bisa mencoba wahana panen buah alpukat langsung dari pohonnya. 

  • Spot Foto Aesthetic 

Para penggemar fotografi atau pecinta media sosial dengan berkunjung ke Banyu Langit Agro Park merupakan pilihan yang tepat.  Banyu Langit Agro Park menyediakan berbagai spot foto yang cantik di setiap sudutnya, memadukan keindahan alam pegunungan, hamparan hijau, dan kolam air menghasilkan foto yang tak kalah menarik.

Selain berbagai wahana yang ada di Banyu Langit Agro Park, fasilitas pendukung seperti tempat parkir yang luas, gazebo, kamar mandi, mushola, dan kantin. Menambah kenyamanan pengunjung untuk datang di Banyu Langit Agro Park. 

KKN STMM 2024/Suryaputra
KKN STMM 2024/Suryaputra

KKN STMM 2024/Suryaputra
KKN STMM 2024/Suryaputra

Apakah kalian tertarik untuk mengunjungi Banyu Langit Agro Park? 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun