Dulu, ketika fokus saya adalah SEO, menulis bukanlah prioritas. Namun, seiring perkembangan teknologi dan perubahan algoritma Google, kepakaran menjadi salah satu kunci penting dalam penulisan konten. Di Indonesia, membangun kepakaran bisa dilakukan dengan berbagai cara, dan salah satu yang paling mudah (dan murah) adalah melalui Kompasiana.
Sebagai sesama pembuat konten, sebenarnya belum ada yang benar-benar menjadi favorit saya, mungkin karena saya terlambat mengikuti Kompasiana sejak awal. Banyak nama penulis yang sering muncul dalam artikel-artikel Kompasiana lawas, namun sayangnya saya tidak mengikuti perjalanan mereka dalam menulis dari awal.Â
Namun, satu hal yang selalu menginspirasi saya dari para rekan Kompasianer adalah semangat yang tidak pernah padam untuk membaca, merenung, dan menuangkan pemikiran mereka ke dalam tulisan. Setiap hari, tulisan-tulisan dari rekan Kompasianer yang saya baca membuktikan betapa mereka adalah orang-orang yang selalu haus akan informasi dan refleksi. Bagi saya, Kompasiana adalah tempat di mana siapa saja bisa terus belajar dan saling menginspirasi melalui ide-ide yang terkandung dalam setiap artikel.
Jadi, inilah saya, menulis kembali di Kompasiana, platform yang telah membantu saya menemukan kembali kegemaran lama saya, sekaligus menjadi ruang bagi keresahan saya untuk berubah menjadi tulisan.
Selamat ulang tahun yang ke-16, Kompasiana! Semoga terus menjadi rumah bagi para penulis yang ingin berbagi keresahan, cerita, dan pemikiran. Semoga Kompasiana terus memberi dampak positif (dan saldo gopay positif) bagi semua!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H