Lampung(01/12)-Pengurus Bagian Hubungan Antar Lembaga DPD LDII Kota Bandar Lampung, H. Syakur Efendi rutin menjalin silaturahmi dengan beberapa Tokoh melalui olahraga tenis lapangan Bersama.
Bandar
Bertempat di Lapangan Tenis Way Halim Permai Bandar Lampung, beberapa tokoh yang turut bermain tenis diantaranya mantan Sekda Lampung Tengah, H.Sudirman Subing dan Tokoh masyarakat, H.Trisno Soeripto. Selain itu, juga turut bermain, beberapa hakim Pengadilan Tinggi Lampung yakni H. Aksir Rafi'i, Â H. Mansur Bustami, dan H. Zohiruddin.
Melalui kegiatan olahraga bareng tersebut, Syakur berharap silaturahmi yang telah terbangun erat itu dapat terus dijaga. "Kegiatan main tenis bareng, telah rutin kami laksanakan, biasanya setiap hari Ahad. Selain menjaga Kesehatan, olahraga ini juga menjadi ajang menjaga tali silaturahmi diantara kami" ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Syakur juga memberikan Majalah Nuansa Persada yang diterima oleh H. Mansur Bustami, salah satu Hakim Tinggi Lampung. Melalui penyerahan majalah tersebut, selain menyebarkan informasi terhadap kontribusi LDII di seluruh pelosok tanah air, diharapkan juga dapat mempererat silaturahmi.
Terhadap keberadaan LDII, H. Mansur Bustami mengapresiasi perkembangan LDII yang begitu pesat di berbagai tempat dan konsisten dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bersifat pembiaan terhadap umat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H