Jota dan kawan - kawan bermain imbang dengan Benfica di Kandang sendiri.
Atas kemenangan di leg pertama, Liverpool hanya perlu untuk bermain imbang di kandang sendiri untuk memastikan tiket semifinal liga champion.
Bermain di Anfield pada hari ini, Klopp tidak memainkan Salah dan Mane sejak menit awal pertandingan.
Klopp menggunakan formasi 4 - 3 - 3 dengan mengandalkan trio Diaz, Firminho, dan Jota di lini depan. Klopp banyak menggunakan pemain lapis kedua di match ini.
Sedangkan Benfica menggunakan formasi 4 - 4 - 2 dengan Ramos dan Darwin di lini ddepan
Rincian pemain Liverpool yaitu Alisson, Tsimikas, Matip, Konate, Gomez, Â Henderson, Milner, Keita, Luiz Diaz, Firmino, dan Jota.
Sedangkan pemain Benfica yaitu  Odysseas, Grimaldo, Vertonghen, Otamendi, Gilberto, Goncalves, Taarabt, Weigl, Everton, Ramos, dan Darwin.
Konate berhasil mencetak gol di menit ke 21 melalui sundulan dari tendangan pojok. Sehingga Liverpool berhasil unggul dengan skor 1 - 0.Â
Kemudian, Ramos menyamakan kedudukan untuk Benfica dengan mencetak gol di menit ke 32 melalui tendangan keras dari dalam kotak penalti. Skor pun berubah menjadi 1 - 1. Kemudian skor bertahan sampai akhir babak pertama.
10 menit setelah turun minum, Firmino menambah gol di menit ke 55 melalui tap in dari umpan Jota di dalam kotak penalti. Skor berubah menjadi 2 - 1 dengan Liverpool memimpin sementara.
Kemudian, di menit ke 64 Firmino berhasil mencetak gol lagi dan membawa Liverpool semakin menjauh dengan skor 3 - 1.Â
Benfica berhasil memperkecil ketertinggalan dengan gol yang dicetak oleh Yaremchuk di menit ke 72. Sehingga skor berubah menjadi 3 - 2.
Dan, skor menjadi seimbang setelah Nunez mencetak gol di menit 81. Dan skor berubah menjadi 3 - 3 sampai akhir babak pertandingan.
Liverpool unggul agregat atas Benfica yaitu 6 - 4 setelah berhasil mengalahkan di leg pertama dengan skor 3 - 1.Â
Kini, Liverpool berhasil lolos ke semifinal dan akan melawan Villareal nantinya. Liverpool dan City sebagai perwakilan tim liga inggris yang masih bertahan di champions league saat ini. Akankah Liverpool dan City bertemu di final?Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H