Tak bisa dipungkiri para Kompasianer setiap bulan kebagian Cuan dari Kompasiana lewat K-Rewards yang selalu di umumkan pada pekan pertama di setiap bulan.
K-Rewards adalah program Kompasiana diperuntukkan bagi kompasianer yang telah memenuhi persyaratan yaitu:
1. Telah menayangkan minimal 50 tulisan di Kompasiana
2. Telah dilihat atau dibaca lebih dari 25.000 dari semua tulisan.
Bagi Pemula seperti saya pemberitahuan akan diikutkan program K-Reward bila pengunjung tulisan kita sudah lebih dari 24.000.
Alhamdulillah pagi ini pengunjung tulisan saya sudah mencapai lebih dari 24.000 maka Kompasiana memberitahukan kepada saya setiap dua/tiga jam perubahan jumlah pengunjung tulisan saya.
Seperti ini pemberitahuan dari Kompasiana
Pemberitahuan dari Kompasiana pada profil saya pagi ini( artinya saya masih butuh 816 views agar bisa mencapai angka keramat 25.000 views dan akan diikutsertakan dalam program K- Rewards yang nantinya akan berubah menjadi cuan dalam bentuk Go-pay.
Jadi setiap kompasianer harus mencantumkan nomor Go-pay di profil penulis, agar bisa langsung diproses transfer bila pada bulan itu mendapatkan K- Rewards dari Kompasiana.
Ternyata angka-angka statistik yang ditampilkan Kompasiana di masing-masing akun Kompasianer ada manfaatnya yaitu akan bisa berubah menjadi cuan bila mendapatkan K-Rewards dari Kompasiana.
Ayo tingkatkan jumlah tulisan dan jumlah views pada akun kita .
Kota Pudak, 25 Desember 2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H