Mohon tunggu...
Ahmad Syaihu
Ahmad Syaihu Mohon Tunggu... Guru - Guru MTsN 4 Kota Surabaya
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Suka menulis dan berbagi tulisan

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Radio Suara Surabaya Tak Ada Matinya

5 Desember 2022   07:11 Diperbarui: 5 Desember 2022   07:18 955
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Logo Radio Suara Surabaya (Suara Surabaya.net)

Ketika Kompasiana mengajak kompasianer untuk menulis tentang Radio, maka kenangan akan kejayaan Radio di masa lampau terbuka lagi.

Ketika media sosial belum seramai sekarang pada era 80-90 an Radio menjadi salah satu alternatif orang mendapatkan informasi, berita, dan tentu hiburan.

Saat itu di wilayah Surabaya dan sekitarnya Radio Suzana, Radio Elvictor, Radio Republik Indonesia (RRI) Radio Rahmat dan juga Radio Suara Giri Gresik menjadi Radio yang selalu mendampingi masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.

Berita aktual, musik dangdut, ludrukan, sandiwara berseri seperti Tutur Tinular, Mak Lampir, atau ceramah agama setiap pagi, kultum selama Ramadhan dan berita olahraga seperti Pertandingan Sepakbola Perserikatan menjadi siaran yang selalu dinantikan oleh pendengar setia.

Namun perkembangan media sosial lewat penggunaan gadget merubah kebiasaan masyarakat yang tadinya suka mendengarkan radio sekarang sudah meninggalkan radio dan membiarkan radio mati secara perlahan.

Namun tidak semua radio mati ada beberapa radio yang tetap eksis karena telah mereformasi dirinya dan menjadikan radionya digemari dan selalu ditunggu oleh pendengar setianya.

Salah satu radio yang tetap eksis di Surabaya adalah Radio Suara Surabaya FM

Mengapa Radio Suara Surabaya Bisa Eksis?

Radio Suara Surabaya mulai mengudara tahun 1983 dengan siaran yang berpusat di Surabaya.

Siaran yang disajikan berupa berita nasional dan internasonal serta program terkait dengan politik, ekonomi, ilmu pengetahuan dan teknologi, serta peristiwa sehari-hari.

Radio Suara Surabaya juga selalu menyiarkan secara langsung situasi jalan raya se Jawa Timur, melalaui laporan para pendengar yang disiarkan secara langsung di Program Kelana Kota, sehingga sangat bermanfaat untuk pengendara kendaraan untuk memantau situasi jalan raya yang akan dilalui , sekaligus antisipasi menghindari kemacetan.

Program Radio Suara Surabaya juga aktual, misalnya  laporan secara langsung kejadian yang menonjol di masyarakat, seperti kemacetan dan kecelakaan, kebakaran, akasi unjuk rasa, berita kehilangan dan orang hilang, juga berita tentang hukum dan sosial kemasyarakatan yang sedang viral di masyarakat.

Saat ada Piala Dunia Suara Surabaya juga mengadakan siaran reportase langsung dan nonton bareng di Studio Radio Suara Surabaya yang berlamat di Jl. Raya Bukit Darmo No 22-24, Putat Gede Kec. Sukomanunggal Surabaya.

Ketika pandemi Covid-19 Suara Surabaya bekerja sama dengan dinas kesehatan Kota Surabaya, menyelenggarakan pelayanan vaksin secara gratis untuk masyarakat Jawa Timur.

Pada momen Ramadhan Suara Surabaya juga mengadakan bazar dan buka puasa bersama.

Siaran Suara Surabaya juga sering melakukan wawancara dengan tokoh terkait masalah yang sedang viral di masyarakat.

Jadi kunci kenapa Radio Suara Surabaya bisa eksis dan jadi pilihan utama penggemar radio, khususnya yang mendengarkan siaran radio saat bepergian dengan mobil karena Suara Surabaya menghadirkan kebutuhan masyarakat dalam program-programnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun