Mohon tunggu...
Ahmad Nursidin
Ahmad Nursidin Mohon Tunggu... Freelancer - mahasiswa

i like making 3D buildings

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Pengabdian Masyarakat UMSurabaya di Desa Banjarjo, Kota Tuban: Penyuluhan serta Cek Hemoglobin "Gen Z Bebas Anemia"

19 Agustus 2024   12:12 Diperbarui: 19 Agustus 2024   12:15 12
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

TUBAN -- Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surabaya melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat di Desa Banjarjo, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Kegiatan ini berupa penyuluhan beserta pengecekan Hemoglobin dengan tema "Gen Z Bebas Anemia"

Sebelum melaksanakan kegiatan penyuluhan serta pengecekan Hb, mahasiswa terlebih dahulu melakukan koordinasi dengan kepala Desa Banjarjo Bapak Darmuin, untuk mendapatkan izin pelaksanaan dengan kegiatan tersebut. Setelah mendapatkan persetujuan dari kepala desa. Mahasiswa bersama bidan desa dan bekerjasama dengan puskesmas untuk menentukan tanggal pelaksanaan pengabdian.

Kegiatan pengabdian mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surabaya di Desa Banjarjo dilaksanakan hari Jumat, tanggal 16 Agustus 2024 oleh 4 mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surabaya diantaranya Kisma Nur Fadillah, Hanifah Aini Nabila, Khusnul Khotimah, Ummi Chafizatul Hikmah.

Acara dimulai dengan pembukaan yang dihadiri oleh remaja Desa Banjarjo, Bidan desa Eny beserta petugas puskesmas Desa Banjarjo. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan "Dengan adanya penyuluhan dan pengecekan Hb agar menambah wawasan bagi para remaja tentang akibat anemia pada remaja" ujarnya.

Sambutan tersebut menggambar harapan besar terhadap pencegahan anemia pada remaja, sehingga memberikan manfaat bagi masyarakat desa dalam meningkatkan pengetahuan remaja cara mencegah anemia.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun