Mohon tunggu...
Ahmad Maruf Yahya
Ahmad Maruf Yahya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga 21107030035

Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga 21107030035

Selanjutnya

Tutup

Balap

BMW Indonesia Dipilih Jadi Safety Car MotoGP Mandalika 2022

18 Maret 2022   10:21 Diperbarui: 20 Maret 2022   20:34 1610
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerahan BMW 330e M Sport (instagram/bmw_indonesia)

Gelaran balap motor bergengsi dunia, Grand Prix, atau kita kenal dengan MotoGP musim 2022 telah dimulai. Balapan seri pertama dilaksanakan di Sirkuit Losail International Circuit  yang berada di Doha, Qatar. Musim balap tahun ini merupakan yang terpanjang dalam sejarah Grand Prix yang berlangsung sejak 1949. Total ada 21 seri balapan sepanjang tahun 2022, yang telah diawali dengan seri perdana pada tanggal 4 hingga 6 Maret yang lalu, dan berakhir di Ricardo Tormo Circuit, Spanyol pada tanggal 4 hingga 6 November 2022.

Berikut fakta menarik seputar MotoGP musim 2022

Dari 21 daftar sirkuit yang masuk dalam kalender MotoGP, terdapat 2 sirkuit terbaru yang diikutsertakan. Diantaranya adalah sirkuit KymiRing yang berada di Finlandia dan sirkuit Mandalika yang berada di Indonesia. KymiRing sebenarnya sudah masuk dalam kalender MotoGP tahun 2020 lalu, namun akibat adanya pandemi Covid-19 maka gelaran balap MotoGP di sirkuit tersebut mengalami penundaan selama 2 tahun. Sirkuit KymiRing memiliki panjang lintasan 4,6 KM dengan total 18 tikungan. Kemudian Sirkuit mandalika, yang memiliki panjang 4,31 KM dengan 17 tikungan. Sirkuit ini juga disebut sebagai sirkuit terindah di dunia oleh federasi sepeda motor (FIM) dan juga Dorna Sport selaku promotor acara MotoGP. Diikuti oleh 24 pembalap dari 12 tim, 14 diantaranya memiliki gelar juara dunia Grand Prix di sejumlah kelas yang ada. Marc Marquez menjadi penyandang gelar juara dunia terbanyak dari tiga kelas yang disertakan di balap Grand Prix dengan capaian delapan gelar juara dunia. Ada 6 produsen otomotif roda dua yang konsisten ikut ajang balap MotoGP. Berdasarkan data dari Googla Trend, pencarian informasi mengenai MotoGP dan Sirkuit Mandalika dilakukan oleh hampir seluruh pulau di Indonesia dalam kurun waktu satu bulan terakhir, dimana Nusa Tenggara Barat dan Bengkulu menjadi pengakses terbanyak. 

Pembalap MotoGP dan Jokowi di Istana Presiden (instagram/motogp)
Pembalap MotoGP dan Jokowi di Istana Presiden (instagram/motogp)

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) menjamu para pembalap di Istana Merdeka pada 16 Februari 2022, tepatnya dua hari jelang MotoGP Mandalika 2022.

“Tentu ini sangat menyenangkan dan Bapak Presiden menerima kunjungan kami dengan baik”, ujar Marc Marquez, seperti dalam tayangan YouTube Sekretariat Presiden, Rabu, 16 Februari 2022.

Marquez mengungkapkan bahwa para pembalap MotoGP sudah tidak sabar mengikuti balapan di Sirkuit Mandalika.

Parade Pembalap MotoGP (instagram/motogp)
Parade Pembalap MotoGP (instagram/motogp)

Setelah menghadiri jamuan Presiden RI Joko Widodo, para pembalap lantas melanjutkan parade berkeliling ibukota. Parade itu dimulai dari Istana Merdeka menuju Bundaran HI. Parade ini diikuti oleh 20 pembalap dari kelas MotoGP, Moto2, Moto3, hingga Asia Talent Cup.

Pada bulan Februari lalu, tepatnya tanggal 18 Februari 2022 BMW Indonesia kembali menjalin kerjasama dengan Mandalika Grand Prix Association (MGPA). Kerjasama ini membuktikan komitmen BMW Indonesia yang selalu mendukung penuh perkembangan Motorsport di Indonesia. BMW Indonesia menyerahkan satu unit kendaraan listrik BMW 330e M Sport yang nantinya akan digunakan sebagai Safety Car MGPA pada ajang balap motor bergengsi dunia, MotoGP. BMW 330e M Sport ini hadir dengan teknologi BMW eDrive dan merupakan kendaraan Plug-In Hybrid Electric Vehicle (PHEV).

BMW 330e M Sport (instagram/bmw_indonesia)
BMW 330e M Sport (instagram/bmw_indonesia)

Mari kita intip sedikit fitur dari BMW 330e M Sport

Pada bagian depan menggunkan Laser Light LED khas BMW. Dimana teknologi ini diklaim BMW 10 kali lebih terang dari lampu LED konvensional dan tentunya juga lebih efisien serta hemat energi. BMW 330e M Sport ini menggunakan mesin 2.0 L yang dikawinkan dengan motor listrik sehingga mampu menyemburkan tenaga sebesar 252 daya kuda dengan torsi maksimal mencapai 420 Nm.

Selain BMW Indonesia yang menyumbangkan satu unit kendaraan sebagai Official Mobility Partner MGPA, pihak Dorna Sport juga membawa dua Safety Car yang nantinya akan digunakan dalam ajang balap MotoGP. Safety Car yang digunakan dalam ajang MotoGP 2022 ini adalah BMW M2 CS Racing dan BMW M3.

BMW M3 (motogp.com)
BMW M3 (motogp.com)

Kedua mobil ini yang nantinya akan digunakan sepanjang kalender musim MotoGP 2022 dan mobil ini dibawa langsung oleh Dorna Sport, selaku promotor acara MotoGP. Tidak sembarang orang bisa mengendarainya, karena hanya boleh dikendarai oleh driver yang memiliki lisensi khusus dari pihak Dorna Sport.

Penggunaan BMW seri M ternyata memiliki alasan khusus, yaitu memperingati 50 Tahun seri M pada tahun 2022 dan sebagai bentuk komitmen BMW sebagai Official Car MotoGP sejak tahun 1999. Sederet Fakta menarik mengenai penggunaan BMW seri M yaitu, pertama kali mobil balap ras asli digunakan sebagai mobil terdepan atau Safety Car MotoGP, Livery khusus berdasarkan logo ulang tahun BMW M GmbH, dan output maksimal mencapai 450 HP.

BMW M2 CS Racing (bmw-m.com)
BMW M2 CS Racing (bmw-m.com)

100% Mobil Balap

BMW M GmbH menggabungkan mobil produksi berperforma tinggi dan motorsport di bawah satu atap. Karena alasan inilah kami memilih mobil balap dari jajaran BMW M Motorsport kami untuk menjadi Mobil Keselamatan atau Safety Car MotoGP dan ini pilihan yang tepat untuk menandai ulang tahun ke-50. BMW M2 CS Racing telah sukses di berbagai kejuaraan, dan sebagai mobil balap murni, sangat cocok untuk memimpin lapangan balap sebagai Safety Car.

Gairah 100% Untuk Balap Motor

“BMW M telah menjadi mitra kami sejak 1999 dan, selama kolaborasi jangka panjang ini, selalu membuat kami senang dengan sorotan baru,” tambah Carmelo Ezpeleta, CEO MotoGP dari Dorna Sports. “Dengan safety car yang didasarkan pada mobil balap sungguhan, BMW M sekali lagi menetapkan tolak ukur baru tahun ini. Safety Car BMW M2 CS Racing MotoGP menunjukkan betapa mengakarnya BMW M di dunia motorsport. Ini juga merupakan bukti lebih betapa intensifnya BMW M GmbH membawa semangatnya untuk bermain di motorsport dalam kemitraan kami. Kami ingin mengucapkan selamat kepada BMW M pada hari jadinya yang ke-50 dan menantikan musim baru yang menyenangkan bersama-sama.”

450 Horse Power dan Desain Khusus Ulang Tahun.

Selain mesin yang menghasilkan hingga 450 HP, mobil balap ini juga memiliki alat bantu mengemudi khusus motorsport seperti ABS dan DSC, mechanical limited-slip differential dengan pre-load dan pendinginan yang terpisah, serta khusus diproduksi dengan atap karbon. Untuk perannya sebagai Safety Car MotoGP, BMW M2 CS Racing hanya membutuhkan modifikasi di beberapa bagian, antara lain penambahan light bar dan lampu depan. Livery BMW M2 CS Racing MotoGP Safety Cars baru mengacu pada peringatan 50 tahun dan berdasarkan logo ulang tahun BMW M GmbH.

Gimana? Sangat keren bukan? Tulis tanggapanmu di kolom komentar!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Balap Selengkapnya
Lihat Balap Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun