Toyota Astra Motor (TAM) tampaknya mulai agresif, terbukti dengan gertakan di awal tahun 2022 ini, TAM melakukan improvement dan refreshment pada beberapa produknya, serta peluncuran produk terbaru mereka seperti Fortuner 2.8 dan Land Cruiser 300.
Kini TAM akan meluncurkan produk terbaru mereka yaitu All New Toyota Voxy. Uniknya peluncuran All New Toyota Voxy di Indonesia tak lama setelah World Primere di negara asalnya, Jepang. All New Toyota Voxy ini menggunakan tagline “Escalate The Indulgence”
Lantas apa yang menarik pada All New Toyota Voxy ini? Berikut fitur fitur terbarunya!
TAMPANG BARU
Perbedaan besar terdapat pada tampangnya yang berubah total. Tampak layout bagian depan Toyota Voxy yang lebih agresif. Dengan lampu Day Time Running Light (DRL) serta sein yang menyatu di bagian atas.
Kemudian di bawah DRL terdapat Lampu utama yang menggunakan LED crystal multi reflector, berbeda dengan Toyota Voxy di jepang yang ada pilihan opsi LED Projector.
All New Toyota Voxy ini menggunakan grille yang cukup besar yang terlihat sangat futuristic, yang di dalamnya terdapat camera depan yang tentunya mobil ini sudah dilengkapi dengan camera 360 derajat yang akan membantu pengemudi dan corner sensor yang akan memudahkan pengemudi memarkirkan All New Toyota Voxy. Pada Varian Toyota Voxy di Indonesia tidak menggunakan foglamp, yang berbeda dengan varian yang ada di jepang.
MESIN BARU
Berbicara mengenai mesin, TAM hanya memasukkan All New Toyota Voxy ke Indonesia dengan satu varian mesin berkode M20A-FKS. Ini adalah mesin baru, Toyota menyebutnya dengan Dynamic Force yang digunakan pada platfrom Toyota New Global Architecture (TNGA). Alhasil All New Toyota Voxy yang dibekali mesin 2000 cc 4 cylinder mampu menghasilkan output 170 PS / 6.600 RPM yang disalurkan ke roda depan.
Mesin baru tersebut dipadukan dengan transmisi CVT baru Toyota yaitu Direct-Shift CVT. Kapasitas tangki bensin All New Toyota Voxy ini adalah 52 liter. Oiya, untuk dimensinya sendiri panjang 4.695 mm, lebar 1.730 mm, tinggi 1.855 mm. dengan wheelbase 2.850 mm.