Oleh: Ahmad Khoiron
Pagi yang cerah kali ini, mengajakku menyusuri wisata baru yang lagi booming. Wisata ini bernama HPS (HUTAN PINUS SEMERU), Wisata yang terletak di kecamatan Wajak kabupaten Malang ini, tepatnya di desa sumber putih ini memang pantas dikunjungi.
Destinasi wisata yang dekat dengan wisata Andeman ini, memang bagus banget. Dengan diolah sedemikian rupa, hutan yang mungkin sebelumnya tidak punya daya tarik ini, akhirnya mempunyai nilai lebih, nilai keanggunan itu yang kurasakan.
Ada banyak view spot yang bisa dimanfaatkan untuk berselfie ria. Bagi anda yang berkunjung, dengan membawa anak-anak, disana juga disediakan wahana bermain khusus anak-anak. Bahkan warga setempat juga menyewakan kuda, untuk sekedar jalan-jalan mengelilingi hutan Pinus. Dan bagi yang suka flying fox, anda pun bisa menikmatinya juga...
Dibalik pesona anggunnya, Hutan Pinus telah mengajarkan, bahwa ada yang lebih tinggi dari manusia, ada yang lebih kokoh menjulang dari manusia. Disana anda akan merasakan bahwa manusia adalah titik kecil di semesta yang luas ini.
Selamat menikmati anggunnya Pinus...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H