Ditulis Oleh : Ahmad Ichram Maulana ( Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Pamulang )
Untuk pecinta dunia bawah air dan hewan laut memiliki tempat favorit baru nih. Disebut sebagai salah satu akuarium terbesar, BXSea menjadi destinasi wisata edukasi yang cocok buat segala usia.
Pada Jumat, 15 Desember 2023, Perusahaan Properti yaitu PT Jaya Real Property, secara resmi menggelar soft opening tahap 2 dari Bintaro Jaya Xchange Mall atau dikenal sebagai BXchange 2. Momen ini digelar menjelang libur Natal & Tahun Baru, dan salah satu daya tariknya adalah tunnel oceanarium terbesar di Indonesia yang bernama BXSea.
Dalam wawancara soft opening BXchange 2 di Bintaro, Tangerang Selatan, Wakil Direktur Utama PT Jaya Real Property, Henky Wijaya, menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang turut berkontribusi dalam pembangunan mal tahap 2 ini. Termasuk juga Tenant-tenant yang turut serta membuka pintu bersama pada tanggal 15 Desember 2023.
"Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah mewujudkan proyek ini, sehingga kita dapat merayakan pembukaannya hari ini. Tanpa kerja keras dari semua rekan, proyek ini belum tentu bisa diselesaikan hari ini," ujar Pak Henky dikutip dari JawaPos.com.
Lokasi BXSea berada didalam Bintaro Jaya Xchange Mall 2 atau BXc 2, terletak pada 2 lantai sekaligus yaitu Basement 1 dan Basement 2, sehingga teman-teman bisa berekreasi serta berbelanja di sini.
BXSea mempunyai total luas 7.354 m2 dengan 3,5 juta liter air yang turut dilengkapi dengan kurang lebih 25.000 biota. serta memiliki sekitar 54 display aquarium yang terdiri dari 44 aquarium air tawar dan air laut. Serta 10 terrarium sehingga bisa melihat ekosistem buatan lain seperti ekosistem sungai hingga hutan hujan. Dome dan tunnel yang ada disini disebut menjadi yang terbesar di Asia Tenggara dengan lebar 2,4 meter dan tinggi 2,8 meter.
Daya tarik yang ada di sini adalah terowongan kaca sepanjang 35 meter yang akan membuat teman-teman seolah berada di dalam laut.
Jam Operasional dan Biaya Tiket Masuk
Dikarenakan berada satu lokasi dengan pusat perbelanjaan, Jam operasional BXSea sama dengan jam operasional Mall yaitu pukul 10.00 - 22.00 WIB di setiap harinya.
Untuk harga tiket BXSea sendiri masih cukup terjangkau loh, ada 2 tipe jenis tiket yang bisa teman-teman beli, yaitu :
Weekdays: Rp. 150.000
Weekend: Rp. 175.000
Wahana BXSea
 Pengunjung akan diberikan wahana yang bisa mengedukasi serta menghibur, di antara nya:
Sea Wave, Hide & Seek, Seahorse Empire, Exotic Fish, Schooling Fish, Shark Path, Raja Ampat, Behind The Sea, Rainforest, Mangrove, Touch Pool, King Of River, Children's Playground, Jellyfish, Activity Room, Sea Tunnel, Sea Theater, Yellow Subriname, African Pinguin.
Selain wahana tersebut, BXSea juga memiliki pertunjukan menarik yang melibatkan biota laut. salah satunya adalah Feeding Show atau saat memberi makan biota.
Feeding Show ini bisa teman-teman saksikan setiap harinya, dengan rincian waktu sebagai berikut:
Cownose Stingray Show :10.15-10.30 WIB
Otter Show : 11.00-11.30 WIB
Pacific Octopus Show: 14.15-14.30 WIB
Spider Crab Show: 14-45 - 15.15 WIB
Raja Ampat Show: 16.45-17.00 WIB
Feeding Show : 17.15-17.30 WIB
Piranha Show  17.30-17.45 WIB
Paduan untuk berwisata ke BXsea
Jika berada jauh dari area Bintaro, teman-teman tidak perlu khawatir. karena Bintaro Jaya Xchange Mall dekat dengan Stasiun Juramanggu dan saat ini telah disediakan Tunnel penghubung Stasiun dengan Mall yang memudahkan para pengunjung.
Untuk mencapai stasiun Juramanggu, para pengunjung bisa naik KRL dengan tujuan arah stasiun Serpong atau Rangkasbitung. Rute KRL ini juga bisa di akses dari Stasiun Tanah Abang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H