Mohon tunggu...
Ahmad Edi Prianto
Ahmad Edi Prianto Mohon Tunggu... Wiraswasta - 👨‍🎓 Social Welfare Science

Hanya individu biasa yang hidup ditengah lapisan masyarakat

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Bangkitkan Budaya Lokal, Mahasiswa UMM Bentuk Kelompok SENDRATASIK (Seni, Drama, Tari, dan Musik)

26 September 2019   19:38 Diperbarui: 26 September 2019   20:24 37
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Desa Ngabab, Pujon -- Praktikum II Jurusan Kesejahteraan Sosial Universitas Muhammadiyah Malang, yang dibimbing oleh Bapak Zaenal Abidin S.Sos., M.Si. Melaksanakan program kerja "Pembentukan Kelompok Sendratasik (Seni, Drama, Tari, dan Musik)" yang sudah berjalan selama satu bulan bersamaan dengan waktu praktikum.

Kegiatan Pembembentukan kelompok Sendratasik ini menargetkan untuk memberikan pelatihan -- pelatihan mengenai seni dan budaya daerah kepada pemuda -- pemudi dan karang taruna Desa Ngabab

Dalam pembentukan kelompok Sendratasik tersebut, terbagi menjadi 3 bagian, yaitu Drama, Tari, dan Musik. Para pemuda -- pemudi desa kemudian akan dipilih dan diarahkan untuk memilih satu diantara konsentrasi dalam Sendratasik tersebut. 

Dalam rencananya, adanya program kerja tersebut juga diperuntukkan untuk acara penutupan dan perpisahan Praktikum II Desa Ngabab. Untuk ditampilkan didepan umum kepada warga dan perangkat desa ngabab.

Dalam hal tari dan drama, praktikan mengarahkan kegiatan tersebut kepada pemudi -- pemudi karang taruna Desa Ngabab. Jenis tari yang diajarkan dalam program kerja sendratasik tersebut terdapat 2 (dua) tari, yaitu Tari Lilin dan Tari Goyang Ser. 

Praktikan dan pemudi -- pemudi Desa Ngabab bersepakat memilih dua jenis tari tersebut karena dalam praktiknya kedua tari tersebut mudah dipelajari dan mudah diingat gerakannya.

Dalam hal musik, praktikan lebih mengarahkannya kepada pemuda -- pemuda karang taruna Desa Ngabab. Jenis musik yang diajarkan adalah musik Karawitan Jawa, karena karawitan merupakan kesenian yang sangat kental dengan budaya daerah. Melalui lantunan gamelan, Seni Karawitan mampu mendidik rasa keindahan seseorang yang diharapkan untuk menumbuh kembangkan kesadaran pada nilai sosial, moral dan spiritual. 

Praktikan dan pemuda -- pemudi Desa Ngabab sepakat bahwa dalam fungsinya nanti, setelah mereka mempelajari seni karawitan tersebut adalah mereka bisa memaknai karawitan tersbut sebagai sarana komunikasi, karena suatu bentuk seni yang berbobot harus mampu menyampaikan pesan atau berkomunikasi dengan baik terhadap pendengarnya.

Devi Tri Rahayu, selaku penanggungjawab program kerja Pembentukan Kelompok Sendratasik menjelaskan bahwa Penbentukan Sendratasik (Seni Drama Tari dan Musik) ini bermaksud untuk meningkatkan kecintaan para pemuda -- pemudi Desa Ngabab kepada kebudayaan yangg ada di sekitar daerahnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun