Mohon tunggu...
Ahmad Amiruddin
Ahmad Amiruddin Mohon Tunggu... Insinyur - Aku Menulis Maka Aku Ada

Engineer, Penggemar Bola, Penggemar Jalan-jalan.| | Blog Pribadi : http://taroada.wordpress.com ||Semua tulisan adalah opini pribadi

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Tagihan Listrik Naik Selama WFH, Siapa Untung?

4 Mei 2020   15:57 Diperbarui: 4 Mei 2020   21:05 804
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tangkapan Layar dari Aplikasi PLN Mobile

Banyak orang bertanya, kenapa tagihan listriknya naik selama masa pandemi ini. Adakah ini adalah permainan pemerintah yang tak transparan? Atau PLN menangguk untung sesaat seperti fenomena penjual masker?

Karena itu perlu kita lihat dengan baik. Masa pandemi ini, memaksa banyak orang lebih banyak di rumah dan bekerja di rumah. Di saat yang sama berarti aktivitas kebanyakan berpindah ke rumah. Rumah telah berubah menjadi sekolah, kantor dan kantin. Fungsi-fungsi tersebut mau tidak mau berdampak terhadap aktivitas yang meningkat dan juga berimbas kepada meningkatnya pemakaian listrik dan juga internet.

Lalu lintas internet terpengaruh secara signifikan. Kecepatan layanan provider saya amburadul dalam sebulan pertama Bekerja dari rumah (WFH). Jalannya sudah kayak kura-kura. Namun, ketika akan berpindah piihan ke provider lain, malah tak bisa dilayani karena sudah full jaringannya.

Tapi listrik? Nyaris tanpa persoalan. Tak ada keluhan berarti. Orang memakai listrik dengan nyaman. Tegangannya tak naik turun, juga tak ada banyak komplain soal layanan. Yang jadi komplain justru tagihannya.

Seperti kebanyakan orang, saya juga mengalami kenaikan penggunaan listrik sejak masa WFH ini. Saya kebetulan menggunakan listrik prabayar. Bulan kemarin, siklus pembelian token saya 500rb, bisa 30 hari.  Terakhir ini siklusnya lebih cepat. Jadi 20 hari, dengan 500 ribu. Artinya ada kenaikan 50% dari tagihan sebelumnya.

Apakah ini karena tarif naik, tentu tidak. Tarif per kWhnya masih sama. Rp. 1467 untuk pelanggan 2200 VA. Masih sama seperti bulan lalu, bulan lalunya lagi, tahun lalu dan tahun lalunya lagi. Sejak 2017 tetap segitu.

Tangkapan layar dari aplikasi PLN Mobile juga mengonfirmasi bahwa tarif listrik saya masih segitu-segitu aja, masih sama. Tak naik, dan tak mungkin turun.

Tangkapan Layar dari Aplikasi PLN Mobile
Tangkapan Layar dari Aplikasi PLN Mobile

Saya mencoba menghitung perbedaan pemakaian antara sebelum WFH dan setelah WFH dengan membandingkan data pembelian Januari-Februari dengan April-Mei. Pembelian sekitar awal maret saya tidak hitung karena masa tersebut adalah masa peralihan antara WFH dengan sebelumnya. 

Masa-masa itu yang menjadi penanda masa korona. Saya mendapatkan data bahwa pemakaian saya naik dari sebelumnya 10,63 kWH per hari menjadi seitar 15 kWH perhari atau terjadi kenaikan pemakaian dari sebelumnya Rp. 16.949 per hari menjadi Rp. 25.000 per hari atau ada kenaikan pengeluaran listrik sebesar Rp. 8.051.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun