Sambil melakukan evaluasi dan meminta asosiasi suporter melakukan tindakan nyata kepada oknum suporternya yang melakukan tindakan pelanggaran termasuk melakukan tindakan rasisme ke pemain sepak bola di Indonesia.
Mestinya Rasisme Tidak Ada di IndonesiaÂ
Indonesia adalah negara kesatuan yang terdiri dari beragam suku bangsa, bahasa, agama, budaya yang terikat oleh Bhinneka Tunggal Ika sehingga sejak awal kita menyadari bahwa Indonesia itu adalah keragaman.
Justru semestinya kita bangga sebagai bangsa yang beragam karena bisa menjadi kekayaan dan kekuatan demi kemajuan di segala bidang kehidupan termasuk di bidang olahraga, khususnya sepak bola.
Maka tindakan rasialisme di Indonesia merupakan tindakan yang dilakukan oleh oknum yang tidak paham dengan Indonesia, oleh karenanya tindakan hukum yang tepat diberlakukan bagi mereka yang melakukan perilaku rasialisme di masyarakat.
Salam Bhineka Tunggal Ika, 07 Juli 2023
Ahmad Syaihu untuk KompasianaÂ
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI