Akibat tekanan mental dan tidak bisa tidur sebelum babak final, ibarat perang, Jorji sudah kalah sebelum berperang, akibatnya bisa dilihat di lapangan.
Permainan yang biasanya cantik, lugas dan efektif seperti saat melawan musuhnya di babak sebelumnya akhirnya layu sebelum berkembang.
Kekuatannya kalah dari Yamaguchi, taktik dan tekniknya juga tertinggal jauh sehingga di game pertama Jorji dikalahkan Yamaguchi dengan skor 17 - 21
Beban mental makin berat begitu memasuki game kedua dan Yamaguchi berhasil memanfaatkan kelengahan fisik dan mental Jorji dan mengakhiri gim kedua dengan kekalahan 7-21.
Ayo semangat pemain Indonesia, perlu penanganan serius agar tidak menimpa pemain Indonesia lainnya.
Salam olahraga, 28 Mei 2023
Ahmad Syaihu untuk Kompasiana
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H