Rahmat Erwin Abdullah peraih medali emas angkat besi kelas 81 kg, (foto: Bola.com//Ikhwan Yanuar Harun)
Sampai hari ini Selasa, 16 Mei 2023 Indonesia sudah mengoleksi 76 medali emas dan mantap di posisi ketiga perolehan sementara medali Sea Games Kamboja di hari ke-10.
Pada hari Senin, 15 Mei Indonesia menambah 6 medali emas , 6 medali perak dan 11 medali perungguÂ
Peraih Medali Kontingen Indonesia Hari Senin 15 Mei 2023
Emas
- 1) Kickboxing - Men's Kick Light -63kg a.n. Abdul Aziz
- 2) Sepaktakraw - Men's Doubles a.n. Muhammad Hardiansyah Muliang/Rusdi Rusdi/Saiful Rijal
- 3) Taekwondo - Women's Under 53kg a.n. Megawati Tamesti Maheswari
- 4) Weightlifting - Women's 64kg a.n. Tsabitha Alfiah Ramadani
- 5) Weightlifting - Men's 81kg a.n. Rahmat Erwin Abdullah
- 6) Wrestling - Women's 53kg a.n. Mutiara Ayuningtias
6Â Perak
- 1) Cricket - Women's T20 a.n. Andriani, dkk
- 2) Esports - Pubg Mobile - Mixed Individual a.n. Alan Raynold Kumaseh
- 3) Taekwondo – Men's Under 80kg a.n. Osanando Naufal Khairudin
- 4) Wrestling - Women's 55kg a.n. Candra Marimar
- 5) Wrestling - Women's 62kg a.n. Kharisma Tantri Herlina
- 6) Wrestling - Women's 76kg a.n. Varadisa Septi PutriÂ
- Hidayat
11 Medali perunggu berasal dari berbagai cabang olahraga baik perorangan maupun beregu.
Dengan perolehan 76 emas, 66 perak dan 91 perunggu Indonesia makin mantap di posisi ketiga di bawah Vietnam dan Thailand.
Indonesia hari ini masih akan menambah medali dari bulu tangkis, taekwondo, angkat besi, angkat berat dan sepak bola
Ayo dukung Kontingen Indonesia agar terus bertambah medali emasnya dengan memberikan doa terbaik untuk prestasi para pahlawan olahraga.