Indonesia menerima tiga kartu kuning yang berarti punya nilai kedisiplinan minus tiga. Sedangkan Suriah hanya mendapatkan satu kartu kuning yang berarti minus satu.Â
Dengan demikian, untuk saat ini Indonesia ada di peringkat terbawah.
Klasemen Sementara Grup A Piala Asia U-20 2023
1. Uzbekistan (3 poin) dari 1 main satu kali menangÂ
2. Irak (3 poin) dari 1 main satu kali menangÂ
3. Suriah (0 poin) dari satu kali main dan kalah 0-2 dapat dua kartu kuningÂ
4. Indonesia (0 poin) dari satu kali main kalah 0-2 dapat tiga kartu kuning.
Hidup Mati Laga Indonesia Lawan Suriah
Indonesia akan memainkan pertandingan kedua melawan Suriah pada Sabtu, 4 Maret 2023.
Bagi Indonesia maupun Suriah ini adalah laga hidup mati, bila ingin melanjutkan perjalanan ke babak selanjutnya maka kemenangan adalah harga mati yang harus didapatkan, sebab kekalahan akan yang didapatkan dalam laga tersebut berarti peluang untuk melangkah ke babak selanjutnya sudah tertutup.
STy selaku Pelatih Timnas U-20 tentu sudah menyadari hal itu dan harus menyiapkan tim Merah Putih lebih siap lagi.