Mohon tunggu...
wulanindri
wulanindri Mohon Tunggu... Administrasi - agustin

Pengangguran bahagia

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Mengenal Tanaman Kacang Tanah

14 Januari 2022   06:51 Diperbarui: 14 Januari 2022   07:00 2042
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tanaman kacang tanah atau su'uk (bhs. Sunda). Merupakan tanaman pendek dengan daun kecil yang berbulu. penanaman kacang tanah sendiri yakni dengan memasukan biji kacang tanah ke dalam tanah yang sudah di siangi atau di bersihkan dari rumput dan digemburkan, kacang tanah yang dipilih sebagai bibit haruslah kacang tanah yang bagus, yang dalam satu kulitnya memiliki tiga butir kacang hingga lebih seingat saya paling banyak lima butir dalam satu kulit. 

Dengan ukuran kacang tanah yang besar-besar. Kulit kacang yang sudah tua bertekstur keras berwarna kuning kecoklatan dan memiliki lekukan yang kentara. Jelas.

Kacang tanah yang sudah dikeluarkan dari kulitnya dan dipilih untuk dijadikan bibit kemudian dimasukan kedalam lubang lubang menanam yang biasanya sengaja dibuat saat akan menanam dengan bantuan kayu berdiameter sedang seperti alu yang ditusukan ketanah sehingga membetuk lubang kecil atau lekukan di tanah.

Lubang yang sudah di isi kacang tanah, bisa dua atau satu biji kacang tanah kemudian di tutup dengan tanah. Dan dibiarkan hingga tumbuh. Pucuk kacang rasanya unik baunya enak seperti kacang tanah. Biasanya daunnya dijadikan makanan ternak.

Dari penanaman hingga panen kurang dari satu tahun seperti tanaman palawija yang lain. Sesekali saat proses penanaman kebun perlu di siangi dibersihkan dari tanaman pengganggu seperti rumput liar, dua kali pemberian pupuk untuk hasil tanaman yang bagus, pupuk urea dan npk apalagi ketika menanamnya dalam jumlah yang banyak. Lahan nya luas jadi gampang tinggal di tabur saja dan lebih efektif juga menghindarkannya dari hama tanaman.

Tanaman kacang tanah yang sudah menguning dapat di panen dengan cara di rabut, dicabut seluruh akar serabut yang berisi kacang tanah.

Untuk tanaman kacang tanah ada istilah ngasag, mencari tanaman kacang tanah yang belum di cabut, terlewat di cabut saat panen. Atau ada kacang tanah yang masih tertinggal di tanah sehingga tumbuh menjadi kecambah suuk.

Kacang tanah banyak diolah menjadi bumbu masakan. Bumbu su'uk, yang terbuat dari campuran kacang tanah yang sudah disangrai dan dihaluskan dengan gula. 

Kulit ari kacang tanah ada yang warna merah ada juga yang warna putih saat penyangraian selain mematangkan kacang tanah supaya garing juga untuk menghilangkan kulit arinya, yang biasanya akan mengelupas saat proses penyangraian bisanya dibuang dengan cara di tapi(bhs. Sunda) di gerakan dari bawah ke atas memakai nyiru berkali-kali sehingg kulit Ari yang ringannya terbuang. 

Selain di olah menjadi bumbu halus untuk lotek, sate dll. Juga kacang tanah yang sudah disangrai dan bersih dari kulit Ari nya bisa dibuat menjadi permen. Dari campuran kacang tanah, gula merah dan gula putih. Cemilan kacang bawang, kue kacang, Selai kacang, keripik su'uk,

Olahan pabrikan yang sampai saat ini masih banyak peminatnya yakni kacang tanah yang di oven atau disangrai bersama kulitnya ada rasa asin ada juga yang rasa manis.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun