Untuk melindungi keluarga dalam adaptasi New Normal, beberapa langkah yang bisa kita lakukan :
1. Isolasi secepatnya jika ada anggota keluarga yang diduga dan dikonfirmasi
2. Perawatan klinis sesuai protokol untuk pasien covid 19
3. Pelacakan kontak yang pernah berinteraksi dengan anggota keluarga yang terkonfirm
4. Memastikan semua anggota keluarga untuk sering cuci tangan, memakai masker di tempat umum, jaga jarak fisik minimal 1 meter dari orang lain
5. Mencuci tangan sesering mungkin memakai sabun dan air atau hands rub berbasis alkohol
6. Menghindari menyentuh mata, hidung dan mulut karena ketiga area ini ada di muka dan permukaan submukosanya bisa sebagai gerbang masuknya kuman ke dalam aliran darah / limfe kita
7. Pergi keluar rumah untuk kebutuhan essensial saja, bila memungkinkan kerja dari rumah saja
8. Bila ke tempat umum / kerja, memakai masker kain
9. Kelompok yang rentan dipertimbangkan memakai masker medis :
a. Orang lansia > 60 thn
b. Penderita komorbid jantung, DM, PPOK, stroke, kanker dan imunosupresi
10. Menghindari tempat keramaian, kondisi kontak dekat, ruang tertutup / dengan ventilasi yang tidak baik.
Tema : Adaptasi kebiasaan baru dalam melindungi dari Covid-19.
Pemateri : dr. Nina Rosyina
Pesannya "tetap jalankan pola hidup sehat sesuai protokol yang sudah disampaikan."
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H