Melalui akun-akun media sosialnya itulah Komunitas IDFB kerap berbagi informasi terkait kuliner. Misalnya yang ini, nih. Admin bikin postingan mengenai arti kata "hidangan" menurut KBBI.
Nah. Bukankah postingan serupa itu bermanfaat? Yang sudah tahu berarti diingatkan kembali. Yang belum tahu berarti ditambah pengetahuannya.
Selain berbagi informasi, IDFB juga kerap mengadakan challenge. Misalnya IDFB Challenge Hidangan Hari Raya Idul Fitri. Sudah pasti hadiahnya menggiurkan sekali, terutama bagi pencinta kuliner.
IDFB, Indonesian Food Blogger, punya semangat untuk mengajak orang-orang makin mencintai kuliner Indonesia. Sekaligus mempromosikannya ke seantero dunia melalui dunia maya.
Sejalan dengan pertambahan usia, IDFB juga mengalami dinamika. Dari yang semula cuma komunitas ajang ngumpul-ngumpul dan saling berbagi informasi, kemudian berkembang menjadi komunitas komersial.
Banyak restoran dan brand yang kemudian menawari IDFB untuk bekerja sama. Meminta IDFB untuk mempromosikan usaha/produk mereka. Alhasil, IDFB pun telah beberapa kali menyelenggarakan Event Food Review di berbagai restoran terkemuka.
Sungguh menarik 'kan? Jadi, tak perlu ragu-ragu jika ingin gabung dengan Komunitas IDFB. Atau kalau masih ragu, silakan pelajari dulu profil IDFB di website-nya. Niscaya Anda yang hobi kulineran dan gemar bereksperimen di dapur, bakalan tertarik.
Salam.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H