Mohon tunggu...
Agus Sukmajaya
Agus Sukmajaya Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Blogger

Tak Berhenti Untuk Menjadi Pribadi Yang Lebih Baik

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Cara Memperbaiki Diri Menjadi Lebih Baik

24 Agustus 2022   20:50 Diperbarui: 24 Agustus 2022   21:24 110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Kita tentunya ingin menjadi pribadi yang baik, namun untuk menjadi pribadi yang baik tentunya membutuhkan niat yang benar-benar kuat dan juga kekonsistenan dalam menggapai hal tersebut. 

Terkadang kita hanya mengatakan nya baik secara terucap maupun tak terucap bahwa dirinya ingin menjadi pribadi yang baik, tapi hal tersebut tak kunjung terlaksana karena banyaknya rintangan yang mereka temukan. Berbagai rintangan tersebut muncul dari diri kita sendiri maupun dari lingkungan sekitar kita.

Lalu bagaimana sih caranya untuk menjadi pribadi yang baik, berikut akan dibahas berberapa Langkah yang dapat kita lakukan dalam hal untuk menjadi pribadi yang baik.

  • Kenali dan Cintai Diri Kita

Hal pertama yang harus kita pahami yaitu kita harus dapat mengenali dan mencintai diri kita, Yang harus kita ketahui dari diri kita yaitu tentang semua Kekurangan dan Kelebihan yang kita miliki. Setelah itu kita harus dapat menerima semua kekurangan yang kita miliki dan menjadikan kelebihan kita untuk menutupi kekurangan yang kita miliki. Di dunia ini semua orang pasti memiliki kekurangan dan kelenbihannya sendiri.

Tidak semua orang memiliki kekurangan dan kelebihan yang sama, maka dari itu jangan pernah menjadikan siapapun menjadi patokan dalam melihat kelebihan dan kekurangan yang dimilikinya, namun diri kita sendirilah yang harus menjadi patokan itu sendiri. 

Lagi pula dari kekurangan yang kita miliki pasti ada beberapa yang masih dapat kita perbaiki, jadi jangan pernah khawatir akan itu semua. Selama kita menerima semua kekurangan dan kelebihan tersebut, kita masih dapat mengendalikannya apabila kita benar-benar bisa focus dalam memperbaiki diri.

  • Positive Thinking

Hal berikutnya yaitu berpikir positif. terkadang apa yang membuat pemikiran kita berat yaitu dari pemikiran-pemikiran kita yang sempit dan selalu berpikir negative atas segala hal, kita jadi mudah risau, tidak focus, merasa terbebani akan hidup, maka dari itu mulailah berpikir secara positif dan melihat semua hal dari sisi positif dan mencari hikmah disetiap persoalan yang ada, dari situ kita akan merasa hidup ini lebih tenang dan nyaman.

  • Buat Kebiasaan Baik

Melakukan hal-hal positif juga akan membantumu untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Kebiasaan-kebiasaan yang kita lakukan akan menggambarkan seperti apa diri kita. Melakukan hal baik meskipun itu kecil, akan berdampak besar kepada diri kita apabila hal tersebut kita lakukan secara terus menerus dan berkesinambungan.

  • Rubah Sifat iri Jadi Motivasi

Biasanya bagi mereka yang memiliki sifat iri, mereka akan merasa kesal apabila melihat orang lain sukses dan lebih berhasil. Sudut pandang yang salah tersebut akan menjadi duri didalam pikiran kita apabila kita tidak dapat mengendalikannya. 

Mindset yang harus kita bentuk yaitu melihat kesuksesan orang lain sebagai pemicu kita agar berusaha lebih keras agar kita dapat mencapai apa yang kita inginkan, tentunya keinginan tersebut harus kita sesuaikan dengan kemampuan yang kita miliki.

  • Introspeksi diri dan perbaiki kekurangan kita

Hal utama dalam memperbaiki diri yaitu dengan melakukan introspeksi diri, mencari tahu apa yang menjadi kekurangan kita, kebiasaan-kebiasaan buruk kita harus menjadi sorotan dalam memperbaiki diri, mengubahnya menjadi kebiasaan baik adalah keputusan yang terbaik.

Setelah menemukan apa yang menjadi kekurangan kita, kita dapat mulai memperbaikinya. Tentunya kekonsistenan menjadi kunci penting dalam tercapainya tujuan kita.

  • Gali Potensi Diri

Selain memperbaiki diri, menciptakan kelebihan adalah salah satu point tambahan yang dapat membuat kita memiliki nilai lebih. Mencari tahu apa yang menjadi bakat kita dan terus mengasahnya, juga mempelajari hal-hal baru untuk dipelajari dapat menjadi pilihan yang bagus untuk mengambangkan diri.

Itulah beberapa Langkah-langkah yang dapat kita lakukan untuk memperbaiki diri kita. Semoga hal ini dapat membantu kita menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun