Cuaca hari ini sedikit berbeda
berbeda dari apa yang kurasa
sejak dini hari udara terasa panas
rintik hujan menenggelamkannya
hingga esokpun tanah telah basah olehnya
namun...
jiwaku tak seperti keadaannya
cuaca dingin yang menghiasi
tak sedingin yang kurasa
bahkan
bandanku mengeluarkan butiran air
yang keluar dari setiap pori kulitku
Dipan... kataku saat istriku mendekat
Dipan... pening kepala mulai menjadi
seketika kubantingkan tubuhkuÂ
dalam kasur warna biru
badanku menggigil
tapi suhu tubuhku meninggi
Oh... dipan ya Pak
dingin tapi panas, kata istriku
ku pejamkkan mataku
agar bisa beristirahat lebih lama
sembari menikmati pijatan di dahiku
hingga tak terasa lagi pijatan tangan lembut istriku.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI