Mohon tunggu...
Agus Firmansyah
Agus Firmansyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Blog Pribadi

Mahasiswa Sosiologi FIS UNJ

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

E-Samsat Memudahkan Pembayaran Pajak Jarak Jauh

24 Oktober 2022   20:54 Diperbarui: 24 Oktober 2022   21:07 135
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Agus Firmansyah

Prodi Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Jakarta

Email: agusfrmnsyh.04@gmail.com

PENDAHULUAN

Dalam memudahkan untuk berpergian atau beraktivitas, seseorang pastinya membutuhkan transportasi atau kendaraan pribadi khususnya kendaraan bermotor. Kepemilikan kendaraan motor saat ini semakin meningkat dari tahun ke tahun. Berdasarkan data kendaraan per pulau yang diterbitkan oleh laman korlantas.polri.go.id, total kepemilikan kendaraan di Indonesia mencapai 149.707.859 unit. Sebagaimana yang kita tahu bahwa setiap kepemilikan kendaraan pribadi pastinya seseorang harus membayar pajak atas kendaraan tersebut. Seperti yang disebutkan dalam UU No. 28 Tahun 2007, pajak merupakan kontribusi wajib kepada negara yang terutang oleh orang pribadi atau badan yang bersifat memaksa, dengan tidak mendapatkan imbalan secara langsung dan digunakan untuk keperluan negara bagi sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. 

Pajak merupakan sumber terbesar bagi penerimaan negara terutama pada anggaran pendapatan dan pengeluaran belanja negara (APBN). Hasil dari pajak tersebut dipergunakan  untuk  mendanai kebutuhan  negara  dalam  kegiatan pemerintah untuk bertujuan meningkatkan sarana public (Siahaa, 2013).  Pajak  kendaraan  bermotor  (PKB)  adalah  pajak  yang  dipungut atas  kepemilikan  atau penguasaan kendaraan bermotor. Pajak ini dibayar dimuka dan dikenakan kembali untuk masa 12  bulan  atau  1 tahun  (Kautsar  dan  Heru,  2019). Maka dari itu dibangunlah kantor pelayanan samsat (Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap) sebagai sarana pembayaran kendaraan pribadi khususnya kendaraan bermotor.

PEMBAHASAN

Menurut Pasal 1  angka 12 dan 13 (Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 28,   2009),   Pajak   Kendaraan   Bermotor   adalah   pajak   atas   kepemilikan   dan/atau penguasaan  kendaraan  bermotor.  Kendaraan  bermotor  adalah  semua  kendaraan  beroda berserta gandengannya  yang digunakan di semua jenis jalan darat, dan digerakkan oleh peralatan  teknik  berupa  motor  atau  peralatan  lainnya  yang  berpungsi  untuk  mengubah suatu  sumber  daya  energi  tertentu  menjadi  tenaga  bergerak  kendaraan  bermotor  yang bersangkutan,  termasuk  alat  berat  dan  alat  besar  yang  dalam  operasinya  mengunakan roda  dan  motor  yang  tidak  melekat  secara permanen  serta  kendaran  bermotor  yang dioperasikan  di  air. Pajak  kendaraan  bermotor  menurut  Undang-undang  peraturan daerah   No.28   tahun   2009,   merupakan   salah   satu   jenis   pajak   yang   memberikan kontribusi terhadap penerimaan pajak daerah. Penerimaan pajak kendaraan bermotor di laporkan dalam Anggaran Belanja Daerah  provinsi, yang  digunakan untuk membiayai pengeluaran  daerah Pajak  kendaraan  bermotor  dibayarkan  oleh  masyarakat  pemilik kendaraan  bermotor  setiap  tahun. Pembayaran dapat  dilakukan  melalui  kantor  bersama SAMSAT yang dibentuk oleh pemerintah daerah disetiap wilayah.

Di era yang serba digital, waktu dan jarak sering dijadikan alasan seseorang untuk enggan keluar rumah, ingin mudah, praktis dan tidak ribet. Apalagi untuk membayar pajak kita harus mengatur jadwal, keluar dan mengantre di kantor samsat. Untuk memudahkan seseorang agar tidak keluar rumah dan mengantre, dibuatlah e-Samsat. E-Samsat adalah alternatif layanan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), pengesahan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK), dan Pembayaran Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ/Asuransi Jasa Raharja) tahunan secara elektronik melalui ATM, Mobile Banking, dan Internet Banking. Untuk pengesahan secara elektronik dan pengambilan STNK asli dapat ditukarkan dengan struk ATM ke kantor-kantor Samsat. Latar belakang pembuatan e-Samsat adalah Peraturan Presiden Nomor 5 tahun 2015 tentang Penyelenggaraan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap Kendaraan Bermotor. Sehingga masyarakat tidak perlu datang ke kantor pelayanan Samsat untuk pembayaran pajak tahunan, karena bisa dilakukan melalui ATM atau e-banking.

Manfaat e-Samsat

1. Prosedur pelayanan dapat diakses menggunakan mesin ATM atau e-banking

2. Lebih cepat, adanya kepastian waktu dalam penyelesaian pelayanan.

4. Berkualitas, aman dan efisien.

Syarat Bertransaksi melalui e-Samsat

1. Data kepemilikan kendaraan sesuai dengan data  yang ada dalam server samsat

2. Kendaraan tidak dalam status blokir

3. Wajib pajak memiliki nomor rekening yang identitasnya sama dengan identitas pemilik kendaraan

4. Berlaku untuk pembayaran pajak kendaraan tahunan dan pengesahan STNK tahunan

5. Kendaraan tidak memiliki tunggakan 1 tahun atau lebih

6. Tidak berlaku dalam pembayaran yang bersamaan dengan penggantian STNK 5 tahun

7. Masa pajak yang dibayarkan adalah 60 hari sebelum jatuh tempo

Keunggulan e-Samsat

1.  Proses pembayaran terjadi secara terintegrasi, cepat, dan akurat melalui digital

2. Tidak perlu datang ke kantor pelayanan samsat

3. Bukti pembayaran disamakan dengan SKPD dan menjadi bukti telah dilaksanakannya pengesahan STNK tahunan

E-Samsat sebagai Konsep Pembangunan Manusia

Menurut UNDP dalam Human Development Report (HDR) 1995 yang menekankan bahwa untuk memperluas pilihan-pilihan manusia, konsep pembangunan manusia harus dibangun dari empat dimensi yang tidak terpisahkan. Berdasarkan konsep di atas maka untuk menjamin tercapainya tujuan pembangunan manusia, ada empat unsur pokok yang perlu diperhatikan (UNDP 1995) yaitu:

1. Productivity (Produktifitas)

Dalam hal ini, e-Samsat dapat mendorong produktifitas masyarakat untuk turut aktif dan patuh dalam melakukan pembayaran pajak

2. Equtity (Pemerataan)

Program e-Samsat tersebar secara merata di setiap daerah yang ada di Indonesia sehingga setiap penggunanya dapat dengan mudah mengakses dan merasakan manfaatnya

3. Sustainability (Kesinambungan)

E-Samsat terus melakukan update dan berkesinambungan dari generasi ke generasi.

4. Empowerment (Pemberdayaan)

Memberdayakan dan memudahkan masyarakat dalam membayar pajak dengan menggunakan e-Samsat

Keterkaitan Teori Modernisasi dengan e-Samsat

Modernisasi merupakan perubahan sesuatu ke arah yang lebih maju, erat degan teknologi. Modernisasi menunjang kehidupan menjadi lebih canggih, mudah dan praktis dengan berbagai aspek dalam kehidupan masyarakat. e-Samsat merupakan suatu layanan perubahan melalui teknologi digital yang canggih, memberi kemudahan bagi penggunanya untuk mendapatkan informasi dan layanan hanya dengan menggunakan handphone ataupun laptop. Melalui proses panjang dari cara yang masih tradisional atau kuno hingga sampai saat ini di era yang serba modern. Menurut Everett M. Rogers (1985), modernisasi adalah proses perubahan individu-individu dari kehidupan yang tradisional menuju kehidupan yang lebih kompleks yaitu adanya kemajuan teknologi dan perubahan cara hidup.

Kesimpulan

Pajak merupakan kontribusi wajib kepada negara yang terutang oleh orang pribadi atau badan yang bersifat memaksa berdasarkan Undang-Undang, dengan tidak mendapatkan imbalan secara langsung dan digunakan untuk keperluan negara demi kemakmuran rakyat. E-Samsat merupakan suatu bentuk pelayanan yang dilakukan samsat dengan melakukan pembayaran Pajak  Kendaraan bermotor menggunakan  media elektronik  seperti  ATM  dan e-banking. Program e-samsat berpengaruh  positif  terhadap  kepatuhan wajib pajak  kendaraan  bermotor  karena  dinilai efektif  dan  efisien  dalam  memberikan  kemudahan  kepada  wajib  pajak  kendaraan bermotor dalam melakukan pembayaran pajak. E-Samsat merupakan suatu layanan perubahan melalui teknologi digital yang canggih dan memberi kemudahan bagi penggunanya untuk mendapatkan informasi dan layanan hanya dengan menggunakan media elektronik seperti handphone dan laptop

DAFTAR PUSTAKA

Winasari, Anggi. (2020). PENGARUH PENGETAHUAN, KESADARAN, SANKSI, DAN SISTEM E-SAMSAT TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DI KABUPATEN SUBANG. Prisma (Platform Riset Mahasiswa Akuntansi), 1(1), 11-19.

Hartani, Rr Karina Alviani, Ratiyah. (2020). Pengaruh Samsat Keliling, Samsat Drive Thru, E-Samsat Terhadap Penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor Pada Kantor Samsat Jakarta Timur. Jurnal online insan akuntan, 5(1), 125-126.

Juliantari, Ni Komang Ayu, I Made Sudiartana, Ni Luh Gde Mahayu Dicriyani. (2021) PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK, KUALITAS PELAYANAN, KEWAJIBAN MORAL, SANKSI PAJAK, DAN SOSIALISASI PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK DALAM MEMBAYAR PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DI KANTOR SAMSAT GIANYAR. JURNAL KHARISMA, 3 (10), 128-139

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun