JEPARA, Magang Unisnu - Banyak yang beranggapan industrialisasi itu tidak baik, jelas mereka salah.
Dunia industri telah didepan mata, pabrik garmen bermunculan berkat investasi dari korea.
Pabrik-pabrik gencar menyerap tenaga kerja, ribuan kepala menggantungkan hidup dari sana.
Kelompok A menganggap, Akibat garmen jalanan dipenuhi kendaraan, cuaca panas kian menyegat sangat.
Kelompok B nyeletuk, Garmen hanya menguntungkan para penguasa, kita rakyat kecil hanya bisa menikmati debunya saja.
Semua yang telah berdiri sudah diperhitungkan sedemikianrupa, tanpa tedeng aling-aling mari kita sudahi itu semua.
Mari kita lihat para pekerja, seberapa besar gaji mereka, seberapa banyak lemburan mereka, seberapa membantu kebutuhan hidupya dan keluarga.
Eva, kami temui  seoarang pekerja garmen Senin (3/6) mengaku, ia bisa membuahkan uang paling minim 3 juta dalam sebulan.
"Kalo lemburan banyak ya bisa sampai 4,5 juta, lumayan bisa untuk ditabung" Ungkap Eva.
Eva melanjutkan, Bahwasannya biaya sekolah adiknya yang masih duduk di bangku smp ia yang tanggung.