Mohon tunggu...
Caesar Naibaho
Caesar Naibaho Mohon Tunggu... Guru - Membaca adalah kegemaran dan Menuliskan kembali dengan gaya bahasa sendiri. Keharusan

Pengajar yang masih perlu Belajar...

Selanjutnya

Tutup

Financial Pilihan

Alasan Menggunakan E-Money Mendukung GNNT dan "National Payment Gateway"

15 Desember 2018   20:41 Diperbarui: 15 Desember 2018   21:16 903
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
antrean panjang di spbu kota medan. sumber: www.medanbagus.com

Sebagai alat tukar baru, uang jenis e-money memiliki beberapa kelebihan dibandingkan dengan uang kertas konvensional. Pemerintah mempunyai tujuan mengapa kita disarankan untuk menggunakan e-money (uang elektronik) adalah :

Efisiensi transaksi dan cash handling cost

Efesiensi yang di maksud adalah berupa kemudahan dalam bertransaksi. Soalnya, jual-beli dengan uang tunai sering ribet apalagi jika berhubungan dengan uang kembali.

Meminimalisasi fraud uang palsu

E-Money dapat meminimalisasi peredaran uang palsu, juga bisa menekan angka kriminalitas karena kita tidak perlu kemana-mana membawa uang tunai.

3. Aspek kesehatan

Dengan kata lain bahwa uang elektronik lebih "sehat". Ini satu hal yang sering disepelekan dan juga tidak pernah kita sadari kalau banyak bakteri yang tertinggal di uang tunai. Terutama uang yang berbentuk kertas. Sedangkan kalau kita menggunakan uang elektronik, biasanya jarang berpindah-pindah tangan.

Sejak diresmikan pada 14 Agustus 2014 lalu, Pemerintah lewat Bank Indonesia sedang gencar mensosialisasikan Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT). Definisi dari GNNT adalah gerakan nasional mendorong masyarakat menggunakan sistem pembayaran dan instrumen pembayaran nontunai dalam melakukan transaksi pembayaran.

Adapun salah satu upayanya adalah mendorong masyarakat untuk menggunakan alat transaksi nontunai seperti kartu kredit/debit dan uang elektronik pada saat berbelanja ataupun melakukan transaksi lewat mesin ATM.

Program ini diluncurkan karena melihat bahwa transaksi notunai masih rendah di Indonesia. Padahal transaksi non tunai lebih praktis, efisien, mudah, bahkan mendukung perekonomian melalui peningkatan kecepatan peredaran uang (velocity of money). Selain juga lebih aman dan meminimalisir angka kriminalitas karena masyarakat tidak lagi bertransaksi dengan uang tunai dalam beraktivitas sehari-hari.

Berdasarkan penemuan fenomena dan kelemahan serta hasil analisis, maka dapat disimpulkan bahwa konversi (pengalihan) dari uang tunai (cash) ke alat transaksi nontunai (e-money) adalah program yang tepat sasaran dan mendatangkan banyak manfaat untuk diimplementasikan secara rill di Pemko Medan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun