Mohon tunggu...
Agung Wijaya
Agung Wijaya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Suka martabak keju susu, suka seblak yang dimanisi atas, suka liat senja , tapi yang paling aku suka itu bisa bareng terus sama kamu.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Tips Makan Hemat untuk Anak Kost

21 Desember 2022   00:55 Diperbarui: 21 Desember 2022   01:03 113
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lyfe. Sumber ilustrasi: FREEPIK/8photo

TIPS MAKAN HEMAT UNTUK ANAK KOST

Agung Wijaya (1221030008)

IAT 1 A

Untuk  kamu yang merantau karena sekolah, kuliah, ataupun bekerja, tapi jika kamu menjadi seorang anak kost maka kamu harus melakukan yang namanya berhemat. Apalagi bagi kamu yang berstatus pelajar atau mahasiswa yang rata-rata masih bergantung atau mengandalkan uang jajan dan kiriman dari orang tua. Maka kali ini aka ada tips hemat ala anak kost yang pasti nya dapat membantu kamu agar bisa lebih berhemat dalam mengelola keuangan.

Tentu saja kali ada serangkaian saran dan informasi yang dapat kamu peroleh dengan mengikuti update kabar perkembangan informasi di media sosial setiap harinya, dan yang pastinya bukan hanya infromasi atau tips makan hemat ala anak kost saja loh yang dapat dibaca dan diperoleh manfaatnya. Tapi ada juga tips hemat biaya makan, tips hemat mengelola keuangan, hingga informasi cara mendapatkan uang untuk anak kos.

Apakah sudah siap dengan tips-tips makan hemat untuk anak kost yang bisa kamu coba? Oke langsung saja kita sima kapa saja tips daftar makan hemat ala anak kost yang sudah kita rangkum sebagai berikut:

1. Merincikan setiap pengeluaran makan perbulan

Yang pertama tips makan hemat untuk anak kos adalah dengan membuat list atau rincian pengeluaran makan kamu sendiri setiap bulan nya, jadi Ketika kamu mendapat kiriman uang, sebaiknya kamu segera membuat list atau rincian dari semua pengeluaran secara detail, termasuk pengeluaran makan kamu sendiri. 

Hal ini sangat disayangkan karena jarang sekali dilakukan oleh anak kost pada umumnya. Biasanya tidak sedikit dari pengeluaran mereka hanya dikira-kira saja atau dicukup-cukupkan tanpa mengetahui rincian dari setiap uang yang mereka keluarkan.

Tujuan nya adalah agar kamu bisa tau hal apa saja yang bisa melubangi dompet kamu. Sehingga kamu bisa menutupi atau mencegah lubang tersebut.

Setelah kamu merincikan secara detail disetiap kegiatan atau pengeluaran apa saja yang kamu lakukan selama sebulan, mungkin kamu akan sadar terhadap Tindakan pemborosan apa yang telah dilakukan selama sebulan tersebut.

2. Cintai Air Putih

Lalu tips selanjut makan hemat ala anak kost yang bisa kamu aplikasikan adalah mulai mencintai air putih setulus hati. Sebab ini adalah salah satu tips simple tetapi manfaatnya akan sangat luar biasa membantu bagi kamu yang ingin berhemat namun tetap ingin sehat.

Setiap kali kamu makan tentunya kamu perlu untuk mengkonsumsi minuman, namun sadarkah kalian bahwa ada beberapa warung makan menjual minuman dengan harga yang sama atau mungkin bahkan lebih tinggi daripada harga makanan yang kamu pesan.

Nah maka tips makan hemat untuk anak kost yang harus kamu mulai adalah untuk selalu memasan air putih Ketika kamu makan diluar kost atau kantik kampus. Jadi mulailah dari sekarang belajar mencintai air putih ya. Selain hemat di dompet air putih juga memiliki segudang kebaikan untuk tubuh kamu, tidak perlu merasa gengsi atau malu untuk memesannya. Karna lumayan loh kalua kamu bisa menghemat pengeluaran minuman setiap kali makan.

3. Masak Nasi Sendiri

Cara atau tips makan hemat anak kost yang bisa dicoba selanjutnya adalah dengan menanak nasi kamu sendiri. Sangat diwajarkan sebagai orang Indonesia yang sudah sangat terbiasa untuk makan nasi putih dengan apapun lauknya, maka kamu harus tanggap untuk menyediakannya sendiri. 

Sebagai anak kost kamu harus bisa mencari celah untuk mengatisipasi hal ini, harga nasi putih di tempat makan biasanya mulai dari Rp.5000 hingga Rp.7000 untuk seporsinya. Kalau satu hari membelinya sebanyak 3 kali sudah terbayangkan berapa pengeluran yang harus dibayar selama seminggu hanya untuk nasi putih.

Memang terlihat tidak seberapa., namun jika merinci dalam sebulan maka angka pengeluaran nya bisa mencapai Rp.400.000 hanya untuk seporsi nasi, mungkin berat diawal tapi yakinlah hal ini akan sangat berpengaruh untuk kamu dimasa depan nanti. Untuk lauknya? Tentu saja bebas pilih apa yang disukai selagi itu masih bisa dikategorikan berhemat.

4. Kurangi Nongkrong

Tidak sedikit anak muda, kegiatan nongkrong menjadi sebuah hal kebutuhan social yang tdak bisa dihindari, nongkrong di caf atau warkop sah-sah saja untuk dilakukan. Tetapi jika terlalu sering  bisa membuat pengeluaran kamu dalam sebulan boros juga.

Terus bagaimana cara agar mengatasi nya? Usahakanlah sebelum nongkrong isi perut terlebih dahulu. Makan aja dulu sampai kenyang saat hendaknya pergi, daripada membeli makanan caf yang harganya itu bisa lebih dari pengeluaran kamu sehari tapi belum tentu bisa membuat kenyang.

Jadi nanti Ketika nongkrong, kamu cukup membeli minum saja. Kali ini kamu tidak harus menahan diri dengan hanya membeli air putih saja, car aini bisa kamu praktekan jika kamu tidak bisa menolak ajakan teman. Namun selama menurut kamu itu masih bisa ditunda atau ditolak, maka lebih baik mengurangi nongkrong dan menggantinya dengan main ke kost secara bergantian.

Bisa lebih hemat namun juga dapat menjaga keakraban.

5. Belajarlah Masak Sendiri

Sebagai seorang anak kost adalah pertanda bahwa kamu harus bisa melewati segala tantangan untuk hidupmu sendiri, dan salah satunya adalah dengan belajar mengolah makanan kamu sendiri. Ingat ini berlaku bukan hanya untuk anak kost putri ya, namun juga wajib untuk anak kost putra belajar memasak.

Sebab masak bukan kegiatan domestic yang hanya wajib dikuasi satu gender saja. Masak adalah cara bertahan hidup yang wajib dikuasi semua gender.

Bisa dibilang cara satu ini sangat efektif jika kamu bisa mengatur waktu keseharian kamu, Ketika weekend kamu bisa beli bahan-bahan untuk seminggu kedepan, dan harus diingat beli sesuai kebutuhan bukan yang kamu inginkan. Terlihat merepotkan memang jika harus memasak sendiri, tapi percaya deh jika kamu ingin berhemat maka ini adalah Langkah yang paling berpengaruh dan berdampak besar untuk mengatur atau mengelola pengeluaran bulanan kamu, sebab jika kamu menghitung ada perbedaan yang sginifikan dari memasak sendiri dan beli makan diluar.

Jadi, demekianlah ulasan mengenai tips makan hemat untuk anak kost yang patut atau rekomended untuk kamu coba, semoga dengan apa yang dituliskan dapat membantu kamu atas informasi penting sebagai anak kost yang harus berjuang dan bertahan disetiap harinya dengan uang kiriman yang bisa dibilang terbatas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun