Mohon tunggu...
Agung Webe
Agung Webe Mohon Tunggu... Penulis - Penulis buku tema-tema pengembangan potensi diri

Buku baru saya: GOD | Novel baru saya: DEWA RUCI | Menulis bagi saya merupakan perjalanan mengukir sejarah yang akan diwariskan tanpa pernah punah. Profil lengkap saya di http://ruangdiri.com

Selanjutnya

Tutup

Worklife Artikel Utama

Alasan Saya Mengapa Berhenti Jadi Pramugara

26 Oktober 2018   08:00 Diperbarui: 27 Oktober 2018   14:26 2668
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saat ini, penerapan usia pensiun bagi awak pesawat (pramugara dan pramugari) di usia 36 tahun bagi saya sangatlah tepat. Walaupun kemudian ada kebijaksanaan hal tersebut dapat diperpanjang lebih dari 36 tahun karena alasan kesehatan dan performa yang masih memadai, namun usia di bawah 40 tahun masih merupakan rentang usia yang 'super' untuk menghadapi serangkaian kelelahan-kelelahan yang harus dijalani sebagai konsekuensi profesi. 

Setelah usia 40 tahun, maka akan banyak yang harus dipertimbangkan berkaitan dengan kesehatan, gaya hidup dan bagaimana cara menghadapi kehidupan itu sendiri.

Serangkaian pengalaman di dalam penerbangan yang jarang diketahui masyarakat saya tuliskan dalam bentuk novel yang saya beri judul Diary Pramugari yang saat itu mendapat respon luar biasa dari masyarakat yang ingin tahu kehidupan awak pesawat lebih jauh.

Terlepas dari semua hal tentang pekerjaan, pada akhirnya kita harus menentukan arah kehidupan kita sendiri. Jam terbang dalam dunia penerbangan yang sebelumnya saya alami merupakan jam produktifitas, pada saatnya saya rasakan sebagai sebuah kegiatan yang tidak produktif. Artinya banyak waktu yang terbuang yang hanya dilakukan untuk menunggu.

Saat ini, ketika saya sudah tidak menjadi pekerja di pesawat dan naik pesawat, saya menaruh hormat kepada semua profesi yang menjalankan roda pergerakan penerbangan. Mereka adalah pribadi-pribadi tangguh yang mampu mengatur jam tidurnya, pola makannya, istirahatnya, emosinya dan tentu saja yang utama, menjaga kesehatan dirinya.

Salam penerbangan!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun