Mohon tunggu...
Agung MSG
Agung MSG Mohon Tunggu... Wiraswasta - Insan Pembelajar

Agung MSG adalah seorang trainer dan coach berpengalaman di bidang Personal Development dan Operasional Management, serta penulis buku: Be A Rich Man (Pustaka Hidayah, 2004), Retail Risk Management in Detail (IMan, 2010), dan The Prophet Natural Curative Secret – Divinely, Scientifically and Naturally Tested and Proven (Nas Media Pustaka, 2022). Aktif mengajar di Komunitas E-Flock Indonesia di 93 kota di 22 provinsi di Indonesia, serta memberikan pelatihan online di Arab Saudi, Ghana, Kamboja, Qatar, dan Thailand. Agung juga dikenal sebagai penulis lepas di berbagai majalah internal perusahaan, blogger di Medium.com, dan penulis aktif di Kompasiana.com. Dengan pengalaman memberikan pelatihan di berbagai asosiasi bisnis, kementerian, universitas, sekolah, hingga perusahaan publik di 62 kota di Indonesia, Agung MSG mengusung filosofi hidup untuk mengasihi, menyayangi, berbagi, dan berkarya mulia. @agungmsg #haiedumain email: agungmsg@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Humor Pilihan

Dokter Fashion Week: Ketika Operasi Jadi Ajang Catwalk

7 September 2024   20:57 Diperbarui: 7 September 2024   21:06 125
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kalau dokter operasi pakai jas dan dasi, atau jaket kulit branded, mungkin pasien diberi saran gaya, bukan diagnosis!|Foto: boymeetfashion.com

"Kalau kompetensi diukur dari seragam, mungkin dokter harus ikut fashion week dulu sebelum praktek. Tapi ingat, isi kepala lebih penting dari pakaian di kepala."

Suatu hari, di sebuah rumah sakit yang mengklaim berstandar internasional, ada seorang dokter muda yang mengikuti wawancara kerja. Dia mengenakan hijab, dan percaya bahwa kompetensinya lebih dari cukup untuk diterima. Tapi, di akhir sesi wawancara, muncul pertanyaan yang agak menggelitik.

"Dokter, kalau diterima, apakah bersedia membuka hijab?"

Dokter muda itu terdiam sejenak, lalu dengan senyum tipis, menjawab, "Saya pikir, rumah sakit berstandar internasional akan lebih fokus pada kompetensi, bukan pada sehelai kain di kepala. Tapi sepertinya, standar internasional di sini agak berbeda, ya?"  

Wawancara selesai, tapi cerita belum. Dokter muda itu pulang dengan pikiran penuh tanda tanya. "Apa benar kelas internasional itu diukur dari seragam? Kalau iya, mungkin dokter di sini harus ikut fashion week dulu sebelum praktek!"

Teman dokter muda yang disampingnya, hanya senyum bijak sambil berguman, "Kelas internasional, tapi standar performance berpakaian saja belum rasional...".

Ketika dia bercerita kepada teman-temannya, ada satu yang nyeletuk, "Wah, kalau seragam lebih penting daripada keterampilan, mungkin kita harus siap-siap lihat chef pakai jas dokter atau perawat pakai baju polisi. Siapa tahu seragam bisa bikin kerja lebih efektif, kan?"

Suasana jadi semakin kocak ketika mereka mulai mengimajinasikan skenario lucu: "Kalau gitu, dokter ahli bedah nanti harus pakai setelan jas resmi dengan dasi, sambil operasi. Jangan lupa pakai kacamata hitam biar lebih keren."

Baca juga: Negeri di Atas Awan

Temannya yang lain menyambung, "Iya, dan kalau pasien nanya soal penyakit, jawabnya bukan dengan diagnosis medis, tapi dengan saran gaya berpakaian. 'Saya sarankan Anda pakai jaket kulit, soalnya kondisi ginjal Anda terlihat lebih cocok dengan gaya biker!'"

Mereka tertawa terbahak-bahak. "Ini rumah sakit atau panggung runway, ya?" tanya salah satu dengan nada penuh satire. Mereka pun setuju bahwa standar internasional bukanlah soal apa yang terlihat dari luar, tapi apa yang ada di kepala - bukan soal hijab atau seragam, tapi soal pemikiran dan keterampilan.

Namun, satu di antara mereka mengingatkan, "Tapi coba pikir lagi, mungkin ini tanda-tanda zaman. Kita sudah maju ke era AI, robot, dan kecerdasan buatan, tapi pikiran kita kadang masih di zaman purba. Mungkin, di balik teknologi yang canggih, ada yang lupa memutakhirkan pola pikir."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun