Mohon tunggu...
Agung Han
Agung Han Mohon Tunggu... Wiraswasta - Blogger Biasa

Part of #Commate'22- Now - KCI | Kompasianer of The Year 2019 | Fruitaholic oTY'18 | Wings Journalys Award' 16 | agungatv@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Diary Artikel Utama

Caraku Mendampingi Pelaku UMKM di Sekitar Rumah

13 Juni 2024   09:45 Diperbarui: 14 Juni 2024   00:01 434
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ada tagline Kompasiana, yang sampai sekarang terngiang di benak saya. Adalah beyond blogging, yang saya rasakan artinya sangat dalam. Saya pribadi menerjemahkan, bahwa dari sebuah blog (baca konten) ada hal lebih bisa diperbuat. Dari kebiasaan ngeblog juga, bisa menjadi jalan meniti dan menebarkan kemanfaatan.

Kompasiana telah menjadi wadah para blogger, berkreasi dengan tulisannya. Tahun ini, tanpa terasa sepuluh tahun saya bernaung menulis di Kompasiana. Banyak wajah-wajah baru, menggantikan wajah lama yang tak aktif. Demikian sunnatullah berlaku, di segala lini kehidupan.

Meski demikian, manusia dituntut beradaptasi dengan zaman. Bahwa ada tren baru bermunculan, menggeser tren lama yang telah lewat. Kini era-nya video pendek berlangsung, mau tidak mau kita mesti mengikutinya.

Sebutan blogger, telah menjelma menjadi konten kreator. Dan ruang berkreasi kini meluas, tidak sebatas tulisan tetapi juga foto dan video. Tetapi bahwa tulisan tetaplah ada, saya sangat menyepakati.

Feeling saya sih, tren video pendek ini pun nanti akan bergeser. Karena jaman sedemikian dinamis, manusia juga harus fleksibel dan berimprovisasi. Menulis musti tetap dilakukan, sembari belajar membuat video termasuk belajar fotografi.

---

Kembali ke tagline Beyond Blogging, ini menjadi pegangan saat menggawangi komunitas Ketapels. Tahun 2020-2022 saya menjadi pengurus ketapels, ketika itu bersamaan masa pandemi datang. Sebelumnya saya menjadi pengurus Komik, cukup lama di rentang tahun 2015- 2020.

Melalui Ketapels, saya menginisiasi beberapa kegiatan diantaranya kegiatan sosial. Saat pandemi melanda, beberapa panti dan rumah ibadah memiliki keterbatasan. Saya memanfaatkan kebiasaan menulis, untuk membantu fasilitas sosial ini.

dokpri
dokpri

Yaitu menawarkan kegiatan berbagi ke donatur, hasilnya disalurkan ke panti dan rumah ibadah. Tawaran saya disambut baik, ada rumah makan, toko oleh-oleh, brand buah, bersedia menyumbang ke Panti dan rumah ibadah.

Pernah juga program CSR sebuah perusahaan ternama, berkenan membantu pembangunan kamar santriwati di rumah tahfidz. Rumah tahfidz khusus yatim piatu dhuafa, yang harus bertahan di tengah pandemi.

Bener deh, tagline Kompasiana ibarat kalimat yang membuat saya terkesan.

Caraku Mendampingi Pelaku UMKM di Sekitar Rumah

Pertengahan 2022, saya memilih tidak aktif sebagai pengurus di Komunitas. Rasanya tiba saat istirahat, dan memilih menjadi anggota biasa saja. Meski demikian, saya masih menerapkan Beyond Blogging-nya Kompasiana.

Sedikit kebisaan editing video pendek, saya jadikan jalan membantu UMKM sekitar rumah. Hal yang mirip, ketika saya membantu UMKM melalui tulisan. Hanya medianya berbeda, selebihnya tidaklah jauh berbeda.

dokpri
dokpri

Dimulai dari kenalan lama, berjualan nasi briyani di pasar Bintaro. Beliau mengakui, tidak memiliki kebiasaan kreasi video pendek untuk medsos. Setelah melihat postingan video saya di medsos, teman ini meminta tolong dibuatkan. Niat saya murni membantu, jadi tidak ada nominal.

Siapa nyana, bermula dari gerai nasi briyani, kemudian berlanjut. Beberapa gerai di pasar tersebut, minta saya membuatkan video. Ada warung masakan betawi, gerai roti jepang, gerai batagor, misoa, asinan dan lain sebagainya.

Ada juga restoran di daerah Bintaro, mengirim DM untuk bekerjasama. Kemudian ada rumah produksi dodol, rumah produksi bakery, turut saya buatkan video pendek. Meski demikian, saya juga pro aktif mengirim penawaran.

Kalau lokasinya di luar Tangsel, biasanya mereka support biaya transport. Saya tidak memasang tarif yang kaku, yang penting bisa jalan dan sama-sama happy. Dan beyond blogging-nya Kompasiana, telah menjadi inspirasi sampai kini.

Saya sangat yakin, teman-teman kompasianer's pasti banyak cerita. Meniti di jalan konten kreator, yang kemudian memiliki impact bagi lingkungan sekitar. Semoga bermanfaat.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun