Buah dari kegiatan baik ini, ada banyak perut diselamatkan di pagi itu. Konon dalam sehari, bisa membagikan sampai 120 porsi. Kalau akhir pekan lebih banyak, sampai 150 porsi bubur ayam dibagikan.
Betapa mulia hati penggagasnya, telah menuliskan pesan damai pada hidup banyak orang. Sehingga menjadikan harmony yang indah, melalui senyum yang terbit di wajah penerimanya.
Kabar baik saya dapati, kini kegiatan semisal diadakan di tempat lain di Pisangan Jakarta Timur. Bekerjasama dengan penjual bubur setempat, membagikan burayam gratis. Panjang umur orang baik - Semoga bermanfaat-
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H