Penanggalan tahun 2020, baru saja (terhitung) duabelas hari berjalan. Kalender lama, ada lo yang belum lepas dari dinding. Â Sementara kalender yang baru, sampai hari ini ada yang belum punya. Kalau saya, biasanya nunggu dapat dari event -- hehehehe.
Malam pergantian tahun baru, lazimnya dibarengi dengan menuliskan resolusi ingin dicapai. Di medsos tak ketinggalan , menuliskan apa yang ingin dicapai sepanjang tahun hendak dilalui.
Saya mengaminkan semua keinginan baik, semoga dimudahkan dan terkabulkan, dampaknya adalah membaikan setiap diri.
Tapi jangan lupa, diantara resolusi  baik tersebut sertakan kesehatan di dalamnya. Apalah guna cita-cita tinggi, apalah guna keberhasilan, apa guna semua harta dimiliki, kalau badan sakit-sakitan.  Badan sakit, membuat kita tidak bisa menikmati segala dicapai dan dipunyai.
---
Membuka kegiatan tahun 2020, Ketapels (Kompasianers Tangerang Selatan Plus) menyelenggarakan sharing session dengan tema "Sehat Bersama Ketapels". Event yang digagas admin, terbilang cepat dalam hal eksekusi.
Kami para admin, berbagi tugas dengan sangat kompak. Termasuk koordinasi masalah lokasi, konsumsi dan peralatan yang dibawa. Lokasi acara ditentukan, yaitu di Taman Kota Jaletreng Tangsel (strategis dan mudah dicapai).Â
Hari dipilih adalah minggu, ketika warga sekitar sedang berolah raga. Pas banget suasananya, dengan tema event tentang gaya hidup sehat. Dan alhamdulillah, mendekati hari H ada brand yang mendukung karena tema yang related dengan brand ini.Â
Proses mendapatkan sponsor terbilang tidak pakai ribet, bermodalkan pertemanan dan melalui japri langsung gayungpun bersambut.
Sejak tiga tahun silam (awal 2016) Ketapels berdiri, saya merasakan suasana akrab dan kekeluargaan di Komunitas berbasis wilayah ini. Meski anggotanya lintas generasi, tetapi kami menepiskan rasa sungkan atau pekewuh.
Tak jarang celetukan celetukan menggoda, mewarnai pertemanan anggota satu dengan yang lain.Â
Dan uniknya, (karena akrab) kami tidak merasakan aroma pembulian---hehehe. Yang dijadikan obyek (digoda), menanggapai dengan santuy - :)Â
Ya, komunikasi yang diciptakan seperti itu adanya. Sadar tidak sadar, Ketapels punya konsep yaitu dari anggota dan untuk anggota.Â
Saya masih ingat acara Ketaples Ngoplah (Ngobrol di Palmerah), Bang Gapey Sandy (founder Ketapels) menjadi pembicara. Bang Dzulfikar Al'ala, menjadi narsum tema SEO dan monotize youtube, setahun silam mbak Ani Berta mengisi materi dunia ngeblog.
"Sehat Bersama Ketapels" Event Perdana Ketapels di 2020
Sebelum menyampaikan materi, saya meng-claim bukan sebagai ahli dan atau praktisi kesehatan. Maka yang saya sharing adalah murni pengalaman, ketika menerapkan gaya hidup sehat.
Tahun ini terhitung tahun keempat dengan gaya hidup sehat, dan masalah mindset (saya  akui) benar-benar yang utama.
Saya pernah alami dan rasakan sendiri, ketika yang ada di pikiran sudah dibenahi. Maka ketika suatu saat lapar dan adanya (misal) hanya gorengan, alam bawah sadar mengajak tidak mengambil makanan jenis ini.
Lebih baik menangguhkan waktu sebentar, untuk mendapatkan asupan lain yang lebih aman. Tapi biaanya, kemana pergi saya membawa bekal ( air putih dan asuapan direbus).
Mbak Mey yang selalu disiplin masalah waktu, membahas tentang "Healthy Inside". Beliau mengaku pernah, berada di titik karier yang cemerlang. Â Tetapi anehnya tidak membuatnya happy, bahkan sempat terbersit niat bunuh diri.
Hingga suatu saat menemukan pencerahan, melalui penasehat George Bush ketika membuka kelas motivasi. Dan jawaban dari segala kegelisahan dan kepenatan dialami, adalah " To Forgive and Love" atau memaafkan dan mencintai.
Buyang Ngesti Setyo Murni tak kalah inspiratif, pada usia beliau yang 62 tahun dan dengan 4 cucu, tampak awet muda dan sehat. Ada kebiasaan yang diterapkan sejak lama, adalah berkarib dengan aneka asupan herbal.
Kebetulan saya pernah menyambangi kediaman buyang, diajak melihat taman yang ditumbuhi aneka toga (tanaman obat keluarga). Tak heran buyang tampak fasih, membahas berbagai jenis tanaman dan khasiatnya.
Dan acara "Sehat Bersama Ketapels" semakin komplit, dengan dukungan dari Sunpride (terima kasih banyak Sunpride). Brand buah ternama dan jaminan mutu, yang telah mendapatkan certified GAP (Good Agricultural Pratice).Â
GAP adalah system sertifikasi produksi, berguna untuk memastikan keamanan produk buah segar untuk dikonsumsi. GAP diantaranya meliputi, bebas residu pestisida, bebas logam berat dan formalin.
-------
Bersamaan event "Sehat Bersama Ketapels", juga diluncurkan logo baru dengan tagline "Silaturahmi, Berbagi & Inspirasi. Logo lama dengan gambar Kriko, dirasa sudah kurang relevan.
Sehat bersama Ketapels, menjadi tonggak kebersamaan di tahun 2020. Semoga setelah ini, segera terwujud kegiatan yang tak kalah seru. Â Semoga Ketapels, bisa menjadi ajang Silaturahmi, Berbagi dan Inspirasi.
Smoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H