Mohon tunggu...
Agung Han
Agung Han Mohon Tunggu... Wiraswasta - Blogger Biasa

Part of #Commate'22- Now - KCI | Kompasianer of The Year 2019 | Fruitaholic oTY'18 | Wings Journalys Award' 16 | agungatv@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Upacara Kelulusan Danone Blogger Academy

10 Agustus 2018   08:21 Diperbarui: 10 Agustus 2018   08:33 424
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Keberadaan tehnologi sangat membantu, karena saya butuh rekaman video dan rekaman suara. Melalui watsup masalah bisa diatasi, video durasi 3 menitan akhirnya bisa saya buat.

Hari terakhir pengumpulan karya tulis, seluruh siswa DBA mengerjakan sesuai tenggat waktu ditentukan. Meski beberapa "drama" sempat dialami, terkait dengan susahnya menghubungi narasumber dipilih.

Beberapa narsum bersedia diwawancarai, namun susah mencari waktu yang cocok. Ada juga yang tidak mau direkam (baik video atau suara), maunya hanya ditulis saja.  amun akhirnya, segala peluh berbuah manis, semua bisa diatasi tepat waktu.

-0o0-

sumber foto- team DBA
sumber foto- team DBA
Ruangan di satu hotel di kawasan Slipi, mendadak berubah penampilan dan suasana. Layaknya lokasi upacara kelulusan, dipasang photo booth dilengkapi aksesoris ijazah buatan dan topi ala-ala wisuda. 

Dresscode ditentukan juga mendukung, atasan putih dengan bawahan jeans. Selain casual dan keren, menuurut saya juga menyesuaikan logo danone (warna dasar biru).

Sebagian besar narasumber di kelas DBA 1 bisa hadir, kami bisa berkangen-kangenan sejenak. Yang membuat suasana makin meriah, setiap siswa boleh mengajak satu pendamping (bisa istri/suami, teman, saudara dsb)

Pada ujung acara kelulusan, semua siswa maju ke panggung diberi sertifikat. Kemudian dipilih beberapa kategori, untuk tulisan terbaik 1, tulisan terbaik 2 dan tulisan favorit.

Menurut saya, setiap tulisan punya keunikan sendiri-sendiri. Baik dari cara bertutur, sudut pandang tulisan, serta cara pemilihan diksi. Setiap tulisan lahir, dari pemikiran yang tidak sebentar, butuh effort tidak instan. Sehingga saya berkesimpulan, (asal tidak berisi hasutan atau ujaran kebencian) semua tulisan itu bagus.

Karena ada yang namanya kompetisi, sehingga (mau tidak mau) diadakan pemilihan tulisan terbaik dan favorit. Kami memberi selamat, bagi Mbak Arin, Mbak Depus dan Mami Uli, tiga nama ini tulisannya menduduki masing-masing kategori.

Suka cita wisuda belum selesai, jelang setahun penyelenggaraan diadakan reuni DBA 1 -- kurang seru apa coba. Kami alumni DBA 1 dipertemukan, acara dibuat santai tapi berkesan di seputaran Cikini Jakarta Pusat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun