D (Dewasa ada 17 + dan 21 +)
Kode rating ini perlu diperhatikan, setidaknya bisa menjadi panduan memilih film. Pada saat menonton, usahakan orang tua menjelaskan adegan di layar. Agar anak- anak tidak salah persepsi, terhadap tontonan yang sedang berlangsung.
Kemudahan dan kepraktisan membeli tiket nonton film di bioskop saat ini semakin memanjakan kita. Para penikmat film yang kebetulan telah berkeluarga sudah saatnya pegang kendali untuk dapat memberikan hiburan untuk keluarga.
Nobar bersama keluarga, bisa menjadi cara efektif menguatkan hubungan anak dan orang tua. Selain itu juga sebagai cara tepat, mengeratkan hubungan suami istri. Tapi perlu diingat pula  orang tua juga wajib memilih film yang tak hanya bisa ditonton anak-anak tapi juga memberikan valuedan menghibur, sehingga kegiatan menonton akan lebih berkualitas.  –salam-
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H