Mohon tunggu...
Agung Han
Agung Han Mohon Tunggu... Wiraswasta - Blogger Biasa

Part of #Commate'22- Now - KCI | Kompasianer of The Year 2019 | Fruitaholic oTY'18 | Wings Journalys Award' 16 | agungatv@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Cinta dalam Sepiring Nasi Goreng

24 Mei 2015   14:43 Diperbarui: 24 Desember 2016   08:56 50
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sepiring Nasi Goreng Thai Alley (dokpri)

Meski tak masuk kategori berlimpah harta, bukan alasan untuk tidak berbahagia. Jalan menuju bahagia sejauh yang saya pahami, adalah bagimana mensyukuri apa yang dimiliki. Bahagia sejatinya tak berbanding lurus dengan bendawi, harta hanya sebagai sarana untuk menghadirkan bahagia datang. Artinya selain harta benda ada cara lain, agar diri ini bisa merengkuh kebahagiaan.

Semisal orang yang sedang naik mobil mewah, tak bisa menjamin bahwa orang yang naik angkot tak bahagia. Atau orang yang sedang berpesta pora di sebuah jamuan mewah, tak serta merta yang hanya makan di warteg tidak bahagia. Siapapun berhak mendapati bahagia, dengan cara dan sudut pandang sendiri sendiri. Bahagia sifatnya hakiki, tak terpaku pada ukuran tempat dan waktu. Bahagia tidak bisa dengan mudah disepadankan, dengan kepemilikan atau perolehan yang diraih seseorang.

Saya dan istri cukup berhitung dengan pengeluaran, pengelolaan keuangan menjadi sangat krusial. Bagaimana agar kebutuhan sehari hari dapat terpenuhi, dan bagaimana rencana keluarga bisa terlaksana. Saya berperan sebagai suami dan ayah, mungkin seperti kepala keluarga lain pada umumnya. Ingin mempersembahkan yang terbaik, demi kebahagiaan istri dan anak anak. Kegemaran membaca ternyata begitu sangat berpengaruh, bagaimana saya memberi pengertian kepada anggota keluarga.

Anak yang menginginkan mainan atau makanan kesukaan, sementara pada saat bersamaan ada kebutuhan yang lebih utama. Pada saat genting seperti inilah, menuntut diri bijak menghadapi dan menjelaskan. Namun pada satu sisi tumbuh semacam tekad dalam diri, untuk menebus keinginan buah hati pada saat yang lain. Keyakinan yang kuat bisa menjadi modal utama, agar keinginan anak bisa terealisasikan.

-0o0-

"Yah, kakak pengin makan di restaurant itu" ujar si sulung ketika jalan di sebuah Mall

Keinginan yang wajar namun momentnya kurang pas, saat itu ada kebutuhan lain yang musti didahulukan. Saya bukannya tidak senang makan di restaurant, namun skala prioritas musti diterapkan. Sementara saya sangat paham harga sepiring menu di restaurant, setara dengan dua atau tiga kali lipat menu yang sama di warung biasa. 

Maka tak ada cara lain kecuali mengalihkan perhatian lelaki kecil ini, sembari mengajak dia berharap suatu saat bisa mengabulkan keinginannya. Harapan tak sekedar harapan musti dibarengi usaha, sampai akhirnya berserah pada pemilik kehidupan. Pelajaran kehidupan yang saya alami, adalah jangan menyepelekan harapan (apalagi yang sungguh).

Thai Alley GanCit (dokpri)

Ketika sebuah pengumuman di laman Kompasiana terpublis, saya membaca dengan seksama. Sebuah blog competition kerjasama Kompasiana dengan Thai Alley, sebuah resaturant dengan makanan khas Thailand. Bergegas tak ingin menyia-nyiakan, segera mengerahkan ide dan membuat satu artikel.

Selang beberapa waktu deadline dan diumumkan, beruntung nama saya turut tercantum, menjadi satu diantara enam kompasianers pemenang. Tanggal yang ditetapkan "eat for free" adalah hari selasa, bertepatan dengan ulang tahun ketga Thai Alley. Karena beberapa pertimbangan akhirnya kami putuskan, mengambil waktu saat makan siang. 

Otomatis si kakak yang masih sekolah, terpaksa tidak bisa ikut menikmati makanan di restaurant ini. Istri hanya menggumam lirih, andai si kakak ikut serta pasti sangat senang. Saya mengamini sambil berharap ada kesempatan lagi, sehingga waktunya pas dan kakak bisa diajak.

Esok hari usai menikmati satap siang istimewa, sebuah sms masuk ke smartphone saya. Bak pucuk dicinta ulampun tiba, management Thai Alley menginformasikan adanya blogcomp kedua. Mengajak peserta "eat for free" menceritakan pengalaman, ketika mengikuti santap siang saat ultah ke 3 nya. 

Kesempatan datang tak disia-siakan. merespon sms dengan membuat artikel tentang pengalaman bersantap di Thai Alley. Saya ceritakan bagaimana suasana sekaligus cita rasa menu, juga muasal kaki ini menjejakkan di Thai Alley. Sembari besar berharap mendapati keberuntungan, meraih voucher makan sebesar 500 ribu. Periode lomba menulis berlangsung seminggu, kemudian pemenang diumumkan sehari setelahnya.

Masa yang dinantipun datang sebuah Watsupp masuk, berisi pengumuman pemenang lomba menulis. Selain nama saya ada satu nama lain cukup familiar, Mbak Dewi Puspa juga menjadi pemenang. Akhirnya kesampaian juga mengabulkan keinginan si kakak, mengajak bersantap di restaurant Thai Alley. Sungguh sebuah harapan bagaikan sebuah doa, fitrahnya doa musti diringi sebuah upaya yang sungguh. Kalaupun belum tercapai tak boleh menjadi alasan, untuk berhenti berharap dan menihilkan upaya. Tugas manusia tak lebih dari berdoa dan berusaha, pemilik ketentuanlah yang bakal memutuskan. Akankah jalan mulus atau terjal yang ditempuh, itu masalah teknis dan sepenuhnya menjadi rahasia-NYA.

1432453014881262978
1432453014881262978
dokumen pribadi

14324531621730227458
14324531621730227458
dokumen pribadi

-0o0-

Siang di hari week end saat menebus harapan si sulung, jelas di wajahnya terpancar buncahan bahagia. Sepiring nasi goreng khas Thailand dipaketkan, bersama minuman rasa strawberry dan sebuah mainan. Hati saya sebagai ayah tak kalah bahagia, ketika bisa mempersembahkan kebahagiaan pada keluarga. Prosesi makan siang di minggu ceria ini, lengkap bersama istri dan dua buah hati. Kasih sayang saya sebagai ayah dan orang tua, tertuang dalam setiap suapan yang masuk ke dalam mulut mungilnya. (salam)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun