Mohon tunggu...
Agnes Claristia
Agnes Claristia Mohon Tunggu... Lainnya - Psychology Student at Universitas Tarumanagara

agnesclaristia@yahoo.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Pernah Menghindari Suatu Keadaan? Hati-hati, Ini Dampaknya

29 Juli 2021   16:30 Diperbarui: 29 Juli 2021   16:32 93
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Haiii, kembali lagi bersama saya... Ini adalah artikel terakhir untuk pembahasan 5 Body Syndrome, yaitu sebelum saya memberi tips & trik untuk menghilangkan rasa sakit yang anda alami akibat 5 Body Syndrome ini. Yeayyy!

Pernahkan anda dalam suatu keadaan yang membuat anda sangat takut hingga anda merasa ingin melarikan diri dari kenyataan agar merasa lega dan tidak terbebani?

Jika yaa, artikel ini cocok sekali untuk anda.

Dalam hidup, setidaknya kita semua pasti pernah ada dalam suatu keadaan yang mengekang kita, yang membuat kita bosan, dan yang memaksa kita untuk melakukan sesuatu meskipun terkadang membuat kita tidak nyaman.

Nah, sekarang coba bayangkan anda dalam keadaan yang meminta anda untuk melakukan sesuatu namun sebenarnya anda takut, bingung, atau mungkin bosan untuk menghadapinya. Apa yang anda lakukan?

Apakah anda akan tetap bertahan dalam keadaan tersebut? Atau anda akan berlari dari keadaan tersebut? Atau mungkin melakukan dengan keterpaksaan?

Pasti itu sangat membuat anda tidak nyaman yaaa...

Pada artikel ini kita masih membahas 5 Body Syndrome menurut John Kappas yang membicarakan tentang emosi dan pikiran yang kita miliki akan berhubungan langsung dengan kondisi tubuh kita. Nah, kita sudah membahas 4 sindrom lainnya pada artikel sebelumnya, kali ini kita akan membahas tentang Flight Syndrome atau Sindrom Melarikan Diri.

Pernahkah anda merasa takut saat akan melakukan suatu project? Anda takut gagal, atau bahkan mungkin anda takut untuk sukses?

Dalam menghadapi masalah tersebut, kita sebagai manusia pasti memiliki kecenderungan untuk melarikan diri atau menghindari suatu masalah yaa... Nah itulah yang dinamakan Flight Syndrome.

Sekarang mari kita perhatikan, saat kita berlari kita menggunakan otot-otot pada bagian kaki kita, misalnya paha, lutut, hingga telapak kaki. Yaaa, sama seperti saat kita berlari, Flight Syndrome ini biasanya ditandai dengan gejala atau rasa sakit yang anda miliki pada tubuh bagian paha hingga kaki, misalnya, kram, bengkak, pegal, kesemutan, lemah, bahkan yang terparah dapat berakibat kelumpuhan.

Flight Syndrome ini disebabkan oleh keadaan dalam diri kita yang merasa takut saat menghadapi situasi tertentu, perasaan bosan, takut akan sesuatu yang menyakitkan, dan takut sukses. Dan keadaan itulah yang membuat kita ingin pergi, menghindari, dan melarikan diri dari keadaan tersebut secara emosi maupun fisik.

Nah, setelah membaca artikel-artikel yang membahas tentang 5 Body Syndrome ini, apakah anda pernah merasakan salah satunya? Wah pastinya tidak nyaman yaa...

Apakah anda ingin melepaskannya agar hidup anda menjadi lebih sehat, nyaman, dan legaaaa? Jika ya, berarti anda perlu menghilangkan emosi negatif yang selama ini anda miliki. Apakah anda siap memiliki hidup nyaman, lega, dan tidak memiliki beban?

Yaaa, saya punya solusinya. Tak perlu berlama-lama menunggu, karena pada artikel berikutnya saya akan membahas solusi dari masalah-masalah anda tersebut. Sampai jumpa pada artikel berikutnya...

Coach Andrew Peterson, Life Coach-nya Indonesia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun