Mohon tunggu...
Agil Septiyan Habib
Agil Septiyan Habib Mohon Tunggu... Freelancer - Esais; Founder Growthmedia, dapat Dikunjungi di agilseptiyanhabib.com

Plan, Create, Inspire

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan featured

Kembali Produktif Pasca Libur Lebaran

12 Juni 2019   07:25 Diperbarui: 9 Mei 2022   07:32 157
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hari baru pasca lebaran adalah saatnya untuk kembali produktif (Ilustrasi gambar : www.vichimaconsultores.com )

Merasakan suasana yang santai dan tenang bukanlah suatu kesalahan. Namun menjadi tidak tepat apabila hal itu membuat kita terjerumus dalam kemalasan. Diri kita teramat berharga apabila sampai harus tenggelam dalam suasana tidak produktif. 

Waktu kita terus berlalu tanpa membeda-bedakan kapan suasana tenang, kapan suasana ramai, kapan suasana santai, kapan suasana penuh tekanan, dan lain sebagainya. Semua situasi dan kondisi diperlakukan sama oleh waktu. 

Sehingga entah kita sekarang masih dalam suasana lebaran, entah sekarang adalah minggu pertama masuk kerja, entah sekarang hari pertama masuk kerja, waktu tetap akan berlaku seperti biasa. 

Ia tidak melambat sedikitpun atau menjadi semakin cepat. Kita hanya perlu untuk kembali "sadar" dan memasuki alam realitas yang mana disana kita harus bekerja keras untuk menggapai hal-hal yang kita inginkan.

Hari pertama atau minggu pertama untuk kembali menjalani pekerjaan atau rutinitas seperti dulu memang penuh dengan tantangan. Suasana lengang yang sudah cukup lama berlalu ini mesti kita sikapi secara tepat agar supaya kita tidak terjebak dalam belenggu kemalasan yang membuat kita menyesal di kemudian hari. 

Ingatlah bahwa bumi kita terus berputar setiap saat, dan itu artinya usia kita juga terus bertambah secara konstan tanpa mengalami perlambatan sedikitpun. Mari kembali berjuang dan bekerja keras menyambut hari baru nan fitri ini dengan semangat baru dan pribadi yang baru.

Salam hangat,

Agil S Habib

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun