Mohon tunggu...
Agil Septiyan Habib
Agil Septiyan Habib Mohon Tunggu... Freelancer - Esais; Founder Growthmedia, dapat Dikunjungi di agilseptiyanhabib.com

Plan, Create, Inspire

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Evolusi Kepemimpinan Lintas Generasi

4 Maret 2019   14:26 Diperbarui: 4 Maret 2019   16:42 1148
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Para anak muda ini mungkin pengalamannya sedikit, tapi wawasan dan orientasinya bisa jadi lebih luas daripada mereka yang berada jauh lebih lama dalam sebuah organisasi. Setiap generasi memiliki kelebihan, kekurangan, serta keunikannya masing-masing.

Generasi ke generasi, memimpin sesuai perkembangan zaman (Ilustrasi gambar : blogs-images.forbes.com)
Generasi ke generasi, memimpin sesuai perkembangan zaman (Ilustrasi gambar : blogs-images.forbes.com)
Lima Generasi

Mengutip dari laman finansialku, terdapat lima generasi yang masing-masing memiliki keunikan serta kekhasan. Paradigma berfikir, cara pandang, dan karakter dari setiap generasi tersebut berbeda satu sama lain. Berikut adalah lima generasi tersebut :

Baby Boomer (Lahir pada tahun < 1960), memiliki keunikan sebagai berikut :

  • Cenderung bersikap kolot
  • Matang dalam mengambil keputusan
  • Memegang teguh adat-istiadat
  • Tidak menyukai kritik
  • Loyal dan berdedikasi tinggi

Generasi X (Lahir antara tahun 1961 - 1980), memiliki keunikan sebagai berikut :

  • Suka mengambil risiko
  • Toleran
  • Inovatif
  • Terbuka terhadap kritik
  • Berpandangan bekerja untuk hidup, bukan sebaliknya
  • Menjunjung tinggi keseimbangan hidup

Generasi Y (Lahir antara tahun 1981 - 1994), memiliki keunikan sebagai berikut :

  • Memiliki kelebihan cepat mengakses informasi
  • Penuh ide dan gagasan
  • Sosok visioner
  • Generasi yang inovatif
  • Menginginkan keseimbangan dalam gaya hidup dan pekerjaan
  • Cenderung bertanya dan menginginkan kritik
  • Melihat reward terbaik ketika pekerjaan dinilai berarti

Generasi Z (Lahir antara tahun 1995 - 2010), memiliki keunikan sebagai berikut :

  • Berpandangan terbuka
  • Familiar dengan teknologi informasi
  • Berfikir serba instan
  • Mementingkan popularitas di media sosial

Generasi Alpha (Lahir pada tahun > 2010), memiliki keunikan sebagai berikut :

  • Anak-anak kecil yang familiar gadget
  • Terlahir dari generasi Y
  • Transformatif
  • Inovatif

Secara garis besar, periode saat ini yang memiliki tingkat eksistentsi tertinggi adalah generasi X, generasi Y, dan generasi Z. Akan tetapi, dalam lingkup organisasi kerja generasi X dan generasi Y lebih dominan mengingat generasi Z saat ini sebagian besar masih berusia remaja yang berkutat dengan dunia pendidikan dan generasi baby boomer sudah banyak yang memasuki usia pensiun.

Generasi Y sekarang sedang menuju masa keemasannya. Kesempatan generasi Y untuk mencapai puncak eksistensi sangat terbuka lebar saat  ini. Meski tidak bisa dipungkiri bahwa generasi X juga masih menduduki beberapa posisi penting disuatu organisasi.

Lintas generasi (Ilustrasi gambar : www.so-buzz.fr)
Lintas generasi (Ilustrasi gambar : www.so-buzz.fr)
Pada tahun 2019 ini, generasi baby boomer tengah berada pada rentang usia 59 tahun ke atas. Dengan usia seperti itu bisa dikatakan mayoritas generasi baby boomer sudah memasuki usia pensiun. Tongkat estafet kepemimpinan yang sebelumnya dipegang oleh generasi ini sudah dialihkan ke generasi selanjutnya, generasi X.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun