Permainan dan pergelaran, seperti Wood Bridge, kegiatan outbond, garden of light hingga camping ground.
Orchid Forest Cikole terletak di Genteng Cikole Lembang, Bandung Barat.
Untuk memasuki area Orchid Forest Cikole Anda cukup  membayar tiket seharga Rp50 ribu per orang yang sudah termasuk biaya asuransi.
Tempat wisata ini buka setiap hari Senin-Jumat pukul 09.00--18.00 WIB dan Sabtu-Minggu pukul 08.00--19.00 WIB.
5. Gunung Putri Lembang
Jalur pendakian yang harus dilewati untuk sampai ke puncak gunung cukup bersahabat bagi para pendaki pemula dengan panorama yang sangat indah.
Treknya berupa tangga yang tertata dan hanya butuh waktu 30 menit untuk mencapai puncak diketinggian 1.587 mdpl.
Penanda puncak gunung yaitu sebuah tugu yang terkenal dengan nama tugu Sespim.
Menurut mitos, Gunung Putri Lembang sering dikaitkan dengan Legenda Sangkuriang.
Gunung Putri Lembang dipercaya sebagai tempat persembunyian Dayang Sumbi yang  melarikan diri dari Sangkuriang.