Permainan “Why-Game” dilakukan di lapangan desa dengan melibatkan siswa kelas 3 dan kelas 5 SDN 1 Purwasana dan MI Cokroaminoto. Kegiatan di minggu keempat adalah mengunjungi kelas-kelas di SDN 1 Purwasana dan MI Cokroaminoto untuk menjelaskan permainan “How-Game” serta melakukan penguatan terhadap cuci tangan pakai sabun. Permainana “How-Game dilakukan di lapangan desa dengan melibatkan siswa kelas 3 dan kelas 5 SDN 1 Purwasana dan MI Cokroaminoto Purwasana.
Permainan-permainan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anak-anak SDN 1 Purwasana dan MI Cokroaminoto Purwasana untuk selalu mencuci tangan menggunakan sabun di air yang mengalir. Kegiatan di minggu kelima adalah melaksanakan kompetisi kreatif mengenai cuci tangan pakai sabun.
Kompetisi tersebut melibatkan siswa kelas 3 dan kelas 5 di masing-masing sekolah dengan ketentuan kelas 3 membuat gambar tentang cuci tangan pakai sabun dan kelas 5 membuat poster ajakan cuci tangan pakai sabun.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H