Mohon tunggu...
Afra Afifah Ghaliyah
Afra Afifah Ghaliyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Pendidikan Manajemen Perkantoran - Universitas Pendidikan Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tingkatkan Semangat Belajar Siswa Melalui Video Kreatif di SDN 010 Cidadap

14 Oktober 2021   20:58 Diperbarui: 14 Oktober 2021   21:39 85
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Program Kampus Mengajar Angkatan 1 mulai bertugas pada tanggal 22 Maret 2021. Apa itu Program Kampus Mengajar? Kampus Mengajar (KM) Angkatan 1 Tahun 2021 merupakan bagian dari kegiatan Mengajar di Sekolah dari program Kampus Merdeka Membantu pembelajaran di masa pandemi, terutama untuk Sekolah Dasar di daerah 3T dengan memberdayakan mahasiswa untuk membantu proses kegiatan belajar mengajar di Sekolah Dasar sekitar desa/kota tempat tinggalnya.

Dengan tujuan yang pertama menanamkan berbagai sikap positif seperti rasa empati dan kepekaan sosial terhadap kehidupan masyarakat sekitar. Kedua, pengembangan wawasan, karakter, juga soft skill yang dimiliki mahasiswanya. Ketiga, mengasah keterampilan berpikir sehingga dapat terasah dengan baik guna ikut serta dalam pembangunan nasional.

Sekolah Dasar Negeri 010 Cidadap bertempat di Jl. Dr. Setiabudi No.234 Kecamatan Cidadap, Kota Bandung. Sekolah ini memiliki 6 Ruang Kelas dan 5 Rombongan Belajar. Adapun Mahasiswa Kampus Mengajar Angkatan 1 yang bertugas di SDN 010 Cidadap diantaranya Afra Afifah Ghaliyah (UPI), Lusi Purnama Sari (UPI), Muhamad Yusup (UNLA) dan Fajar Sidik Nur Fadillah (UNISBA). 

Afra (UPI) bersama ketiga rekan nya bersama-sama saling membantu proses belajar mengajar yang berfokus literasi dan numerasi, adaptasi teknologi, dan administrasi manajerial di SDN 010 Cidadap.  Bapak Kepala SDN 010 Cidadap Abdul Rasid menyampaikan 

"Semoga dengan adanya mahasiswa Kampus Mengajar  bisa membantu  terjadinya peningkatan proses pembelajaran di Sekolah utamanya dalam kondisi saat ini yaitu pandemi COVID-19".

Penugasan di SDN 010 Cidadap dimulai dengan membuat media pembelajaran untuk mata pelajaran PJOK juga membantu persiapan administrasi ujian praktik siswa kelas VI. 

Pada tes nya melakukan 5 aspek ujian, yaitu yang pertama start, kemudian renang gaya dada, permainan bola besar, tes denyut nadi, dan atletik. Masing-masing mahasiswa memegang satu cabang olahraga untuk membantu tes berlangsung. 

Siswa secara bergantian untuk melaksanakan satu per satu cabang olahraga tersebut. Kemudian membantu juga dalam  ujian praktik bahasa Indonesia berupa membaca puisi dan pidato, mata pelajaran bahasa sunda yaitu biantara dan tes bernyanyi lagu wajib nasional. 

Antusias anak-anak dirasa sangat baik, mengingat ini adalah kali pertama pertemuan kembali bersama teman dan guru-guru setelah beberapa waktu ini dihadapkan dengan pandemi covid-19 yang mengharuskan anak-anak untuk belajar di rumah secara daring.

Dalam berbagai rangkaian kegiatan yang dilakukan mahasiswa Kampus Mengajar di SDN 010 Cidadap, salah satu kegiatan lainnya yaitu kegiatan persiapan pembelajaran tatap muka. 

Kegiatan ini dimulai dengan persiapan sekolah tentu utamanya kebersihan lingkungan sekolah, juga penerapan protokol kesehatan dalam kegiatan pembelajaran. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun