Mohon tunggu...
Afiqah BalqisKuswanto
Afiqah BalqisKuswanto Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

baca novel

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Implemantasi Pilar Cinta Damai Kemalikussalehan: Kedatangan Pengungsi Rohingya di Aceh

10 Desember 2024   17:51 Diperbarui: 10 Desember 2024   17:51 42
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
gambar museum islam samudra pasai (sumber:doc.afiqah balqis)

Kerajaan Samudra Pasai berperan penting dalam penyebaran Islam di Nusantara, dan menjadi pusat perdagangan serta pengajaran agama Islam. Samudra Pasai memiliki posisi strategis dalam jalur perdagangan antara Timur dan Barat, samudra pasai juga menjadi penghubung antara pedagang dari berbagai belahan dunia, termasuk India, Arab, dan Tiongkok.


Kerajaan Samudra Pasai adalah sebuah kerajaan yang terletak di pesisir Sumatra Utara, Indonesia, dan dikenal sebagai salah satu kerajaan Islam pertama di wilayah ini. Sejarah Samudra Pasai bermula pada abad ke-13, sekitar tahun 1267 M , ketika kerajaan didirikan oleh Sultan Malik al-Saleh, yang menjadi sultan pertama di kerajaan di Samudra pasai.Malik al- Saleh dikenal sebagai tokoh islamic di Nusantara.

Foto nisan Keturunan Malik al-saleh (sumber:doc.afiqah balqis)
Foto nisan Keturunan Malik al-saleh (sumber:doc.afiqah balqis)

Selama masa kejayaannya, Samudra Pasai dikenal dengan produk rempah-rempahnya,  terutama  yaitu lada, dan menjadi salah satu utama dalam perdagangan rempah. Namun pada abad ke-15, kerajaan samudra pasai mulai mengalami kemunduran, terutama karena persaingan dengan kerajaan lain seperti Aceh.

Mata uang di samudra pasai juga menarik karena mencerminkan perdangan yang aktif, Kerajan samudra pasai menggunakan mata uang yang beragam, yaitu Mata uang Emas dan Perak ( Dirham ), Mata Uang Lokal, dan Sistem Tukar Menukar.

gambar mata uang Dirham(sumber:doc.afiqah balqis)
gambar mata uang Dirham(sumber:doc.afiqah balqis)

Warisan budaya dan sejarah Samudra Pasai tetap dalam perkembangan Islam dan perdagangan di Asia Tenggara. Saat ini, bekas-bekas kerajaan ini dapat dijumpai di beberapa museum sejarah dan peninggalan yang masih ada di kawasan tersebut. Samudra Pasai menjadi  penting dalam sejarah Indonesia, khususnya dalam konteks peradaban Islam.

gambar museum islam samudra pasai (sumber:doc.afiqah balqis)
gambar museum islam samudra pasai (sumber:doc.afiqah balqis)

Disini penulis akan mengangkat cerita Kedatangan Pengungsi Rohingnya di Aceh, datang nya Rohingya dimulai sejak lama, dengan diskriminasi dan penganiayaan yang dialami oleh masyarakat Muslim Rohingya di Myanmar. Pada tahun 2023, Beberapa perahu membawa pengungsi rohingya berhasil tiba di pantai Aceh, membawa harapan baru bagi mereka yang mencari perlindungan dan keamanan.

 Dalam situasi ini Myanmar tidak stabil, Banyak juga pengungsi Rohingya berusaha melarikan diri melalui jalur laut yang bahaya. Mereka menghadapi resiko besar, termasuk kelaparan, kehausan, dan mereka juga bisa tenggelam selama perjalanan, dan banyak dari mereka berlayar dalam kondisi berbahaya dengan perahu yang tidak layak, mereka lari ke negara negara yg bersedia memberikan perlindungan. pengungsi yang tiba terdiri dari keluarga dengan anak-anak. Konsep "cinta damai" dalam konteks kedatangan pengungsi rohingya di Aceh merupakan hal yang multi-interpretatif.

gambar warga rohingya tiba di pantai aceh (sumber:doc.afiqah balqis)
gambar warga rohingya tiba di pantai aceh (sumber:doc.afiqah balqis)

setelah tiba, banyak di temukan dalam keadaan lemah dan membutuhkan bantuan medis serta makanan, pemerintah daerah aceh dan organisasi kemanusian lokal bergerak cepat untuk memberikan bantuan. Mereka menyediakan makanan,minum, bantuan medis dan kebutuhan dasar serta memberikan tempat penampungan sementara.

Masyarakat Aceh juga turut berpatisipasi dalam memberikan bantuan, dan juga menunjukan solidaritas terhadap sesama manusia. "cinta damai" mengajarkan kita untuk merasakan penderitaan orang lain dan berusaha untuk memahami latar belakang dan tantangan mereka yang mereka hadapi.

Kedatangan pengungsi Rohingya di Aceh pada tahun 2023 mencerminkan permasalahan mendalam terkait hak asasi manusia dan krisis kemanusiaan yang terus berlanjut. Meskipun dapat menemukan perlindungan di Aceh, mereka masih menghadapi tantangan dan ketidakpastian yang signifikan.Situasi ini perlunya solidaritas global dan komitmen untuk menangani isu-isu kemanusiaan agar para pengungsi dapat tinggal di tempat yang aman, mendapatkan akses layanan dasar, dan diperlakukan dengan martabat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun