Jika kau tak setuju denganya.
Janganlah memaksanya untuk setuju denganmu jua.
Jika kau tak suka akan sikapnya.
Janganlah kau memaksanya suka akan sikapmu jua.
Wahai manusia, janganlah terbiasa memaksa.
Belajarlah menghargai sesama manusia.
Mulailah memanusiakan manusia.
Jika memang dirimu masihlah manusia.
Wahai manusia, dirimu itu luar biasa.
Dirimu diberi akal pikiran oleh-Nya.
Mari gunakan dengan bijaksana.
Jangan malah kau gunakan 'tuk bersikap semena- mena.
Wahai manusia, sadarkah kau bagaimana rasanya dipaksa.
Sungguh rasa senang hilang begitu saja.
Ketika sebuah paksa sebagai cara.
Bahkan toleransi pun tak ada.
Ayoklah mulai menghargai sesama manusia.
Kendal, 10 April 2022.
Afid Alfian A.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H