Untuk memakai aplikasi telemedicine, maka calon pasien harus mengunduh aplikasi tersebut dari toko aplikasi di smartphone yang dimiliki. Setelah itu, buat akun dan mengisi data pribadi.
Setelah menjalani langkah-langkah tersebut, cari dokter atau tenaga medis yang tersedia dan memilih metode konsultasi yang diinginkan, seperti lewat chat, video call, atau telepon.
Keuntungan Memakai Aplikasi TelemedicineÂ
Ada banyak keuntungan menggunakan aplikasi telemedicine saat hendak berobat. Selain tidak perlu pergi ke rumah sakit atau klinik yang dituju, ada beberapa keuntungan lain, di antaranya:
- Layanan ini memberikan akses terhadap layanan kesehatan yang lebih baik. Sehingga memudahkan pasien yang sulit untuk bergerak atau tidak dapat keluar dari rumah untuk mendapatkan pelayanan kesehatan.
- Menghemat waktu dan biaya yang diperlukan untuk transportasi ke rumah sakit atau klinik.
- Menyediakan kenyamanan terhadap layanan kesehatan. Yaitu, layanan yang cepat dan mudah diakses, terutama dalam situasi darurat.
- Sebagai layanan medis berbasis teknologi, tentu saja telemedicine menjadi layanan yang mewujudkan permintaan pemakainya yang berasal dari generasi milenial.
- Keuntungan lainnya adalah mengurangi ketidakhadiran tenaga medis untuk masyarakat. Seperti diketahui, persebaran tenaga medis yang belum merata di Indonesia menjadi salah satu masalah utama dunia kesehatan. Karena itu, layanan telemedicine bisa menjadi solusi terhadap permasalahan tersebut.
Tips Memilih Aplikasi TelemedicineÂ
Banyaknya pilihan aplikasi telemedicine di Indonesia terkadang membuat bingung saat Anda ingin menggunakan aplikasi satu ini.
Berikut ini adalah beberapa tips untuk memilih aplikasi telemedicine terbaik:
- Pilih aplikasi telemedicine yang memiliki reputasi baik dan diakui pihak berwenang. Seperti halnya ketika menggunakan asuransi, tentu saja penting untuk Anda memilih asuransi terdaftar OJK.
- Pastikan aplikasi telemedicine tersebut menawarkan layanan yang sesuai dengan kebutuhan Anda, seperti memberikan konsultasi medis, saat melakukan pembelian obat, atau ketika menjalani tes laboratorium.
- Periksa apakah aplikasi tersebut menyediakan dokter atau tenaga medis yang berkualitas dan terlatih. Hal ini penting dilakukan seperti saat melakukan pilihan produk asuransi, tentu saja harus dipilih yang terbaik sesuai kebutuhan dan kemampuan Anda.Â
- Sebelum menggunakan aplikasi telemedicine, periksa kebijakan privasi dan keamanannya. Â Â Â Â Â Â
- Pastikan aplikasi tersebut mudah digunakan dan terdapat dukungan teknis jika diperlukan.
Itulah pemaparan mengenai aplikasi telemedicine hingga beberapa tips memilih layanan terbaiknya. Semoga bermanfaat saat Anda butuh memakai aplikasi satu ini!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H